Baik untuk Kesehatan Fisik dan Mental, Inilah Beragam Manfaat Yoga

Foto: Baik untuk Kesehatan Fisik dan Mental, Inilah Beragam Manfaat Yoga



Dapat membakar kalori lebih banyak dibanding olahraga lainnya, Yoga menjadi olahraga yang banyak diminati khususnya kaum wanita.

Kanal247.com - Yoga yang notabene merupakan aktivitas meditasi memusatkan pikiran untuk mengontrol tubuh, menjadi tren olahraga yang banyak digemari belakangan ini. Yoga yang bermakna penyatuan dengan alam, menjadi pilihan yang diminati khususnya kaum wanita, sebab merupakan olahraga yang dapat membakar kalori lebih banyak. Gerakan yoga yang berfokus pada kekuatan, fleksibilitas, dan pernapasan pun memiliki berbagai manfaat. Apa saja manfaat dari Yoga bagi kesehatan? simak ulasannya berikut ini.

1. Mengurangi Risiko Penyakit dan Meningkatkan Kebugaran

Mengurangi Risiko Penyakit dan Meningkatkan Kebugaran

Tahu tidak kalau ternyata yoga dapat membuat seseorang kembali muda? Yap, yoga dapat mengaktifkan kembali organ-organ tubuh yang rusak sehingga membuat seseorang lebih kebal terhadap penyakit. Yoga dapat membantu mengurangi risiko penyakit seperti tekanan darah tinggi dan jantung.

Selain itu, Yoga juga menjadi olahraga yang tepat bagi kamu yang mengalami sakit punggung. Gerakan peregangan tubuh pada yoga membantumu melenturkan tubuh, juga meningkatkan keseimbangan dan kekuatan tubuh sehingga tubuh jadi lebih bugar. Oya, gerakan yoga yang berhubungan dengan pernapasan seperti Pranayama juga dapat membantu meringankan gejala asma.

2. Mengurangi Stres dan Meningkatkan Konsentrasi

Mengurangi Stres dan Meningkatkan Konsentrasi

Sebuah studi menunjukkan, yoga bisa mengurangi rasa gelisah, stres, serta meningkatkan mood seseorang. Bahkan manfaat yoga juga dapat dirasakan oleh orang yang menderita schizophrenia dan gangguan tidur. Selain itu, Yoga dapat meningkatkan konsentrasi seseorang. Agar kita bisa melatih fokus dan berpikiran positif, yoga adalah jawabannya.

3. Membakar Kalori Sehingga Berat Badan Turun

Membakar Kalori Sehingga Berat Badan Turun

Meskipun dibutuhkan ketenangan, melakukan gerakan Yoga ternyata dapat membakar banyak kalori, bahkan lebih banyak dari olahraga berat lainnya. Pasti ini akan berpengaruh pada turunnya berat badan. Maka dari itu Yoga bisa menjadi alternatif bagi para wanita yang ingin menurunkan berat badan. Namun jangan lupa seimbangkan dengan pola makan yang sehat.

4. Meningkatkan Kesuburan dan Gairah Hubungan Intim

Meningkatkan Kesuburan dan Gairah Hubungan Intim

Selain meningkatkan hormon reproduksi untuk memperoleh keturunan, Yoga juga bisa meningkatkan performa hubungan intim dengan pasangan. Rak Sahelian, M.D. dalam bukunya "Natural Sex Boosters", menjelaskan bahwa dengan rutin beryoga akan ada peningkatan peredaran darah di sekitar pinggang ke bawah, yang merupakan alasan utama di balik meningkatnya gairah berhubungan intim.

Komentar Anda

Rekomendasi Artikel