Kesal Wajah Bengkak Usai Bangun Tidur? 7 Tips Ini Bisa Bantu Atasi

Foto: Kesal Wajah Bengkak Usai Bangun Tidur? 7 Tips Ini Bisa Bantu Atasi unsplash



Termasuk salah satu orang yang kerap mengalami bagian-bagian wajah membengkak setelah bangun tidur? Ikuti beberapa langkah berikut ini untuk menguranginya.

Kanal247.com - Wajah bengkak ketika bangun dari tidur memang terkadang dirasakan oleh sebagian orang. Oleh beberapa orang, hal itu dianggap wajar dan tidak ditanggapi terlalu serius. Namun, di lain sisi tentu ada yang merasa kesal dengan wajah bengkak di pagi hari.

Ternyata banyak hal yang bisa mengakibatkan wajah bengkak di pagi hari setelah bangun tidur. Bukan sekadar faktor genetik saja tapi juga beberapa kegiatan sehari-hari.

Namun, jangan khawatir karena banyak sekali cara untuk mengurangi wajah bengkak setelah bangun tidur ini. Penasaran? Ikuti tips di bawah ini.

1. Pastikan Tempat Tidur Bersih

Pastikan Tempat Tidur Bersih unsplash

Kebersihan tempat tidur adalah hal yang paling utama, nih. Bisa jadi alasan wajahmu bengkak setiap hari usai bangun tidur adalah karena iritasi hal-hal yang terdapat di kasur.

Bisa jadi area wajah bengkak karena alergi dengan perlengkapan tidurmu sendiri, nih. Jika memang sumber wajah bengkak pagi hari karena alergi atau iritasi bisa bahaya, lho. Jadi pastikan tempat tidur selalu aman dan bersih, ya!

2. Terlalu Banyak Konsumsi Garam

Terlalu Banyak Konsumsi Garam unsplash

Kamu suka makan asin-asin? Hayooo, ini bisa jadi masalah wajah bengkak di pagi hari nih. Bengkak bisa jadi merupakan gejala hypothyroidism yakni suatu kondisi di mana kelenjar tiroid tidak menghasilkan cukup hormon tiroid.

Penyakit itu akan membuat area tubuhmu bengkak dan salah satu penyebabnya adalah mengonsumi garam berlebihan. Duh, seram!

3. Perbanyak Minum Air Mineral

Perbanyak Minum Air Mineral unsplash

Selain mengurangi garam, memperbanyak minum air mineral juga bisa mengurangi wajah bengkak setelah bangun tidur nih. Pasalnya, ketika tubuh kekurangan air pembuluh darah akan membesar terutama di bagian perut, betis, dan wajah. Inilah salah satu alasan yang membuat wajah membengkak di pagi hari.

Jangan khawatir, cara mengatasinya cukup minum air mineral lebih banyak saja kok. Usahakan selalu minum setidaknya 8 gelas sehari, ya. Eiiits... usahakan untuk tidak minum terlalu banyak di malam hari, agar tidur tak terganggu karena ingin buang air kecil.

4. Usahakan Tidur Sekitar 7-8 Jam Per Hari

Usahakan Tidur Sekitar 7-8 Jam Per Hari unsplash

Kebiasaan bergadang juga merupakan salah satu alasan wajah membengkak setelah bangun tidur, lho. Jika memang tidak penting, usahakan untuk tak bergadang ya.

Penelitan menyebutkan jika manusia membutuhkan setidaknya 7-8 jam untuk tidur dalam sehari. Tidur cukup penting untuk kesehatan, lho.

5. Letakkan Kantong Teh atau Timun di Area Wajah Bengkak

Letakkan Kantong Teh atau Timun di Area Wajah Bengkak unsplash

Jika sudah mencoba beberapa trik di atas namun tetap mempunyai bengkak di pagi hari, mulai siapkan kantong teh atau timun. Coba letakkan kantong teh atau timun di area wajah yang bengkak selama 10-15 menit.

Kantong teh dan timun dipercaya dapat menghilangkan bengkak, lho. Berani coba?

6. Gunakan Masker Setelah Bangun Tidur

Gunakan Masker Setelah Bangun Tidur

Jika enggan repot menyiapkan kantong teh atau timun, kamu bisa membeli masker wajah. Untuk meredakan wajah bengkak setelah bangun tidur, lebih baik memilih masker tipe sheet mask.

Sheet mask biasanya berfungsi untuk melembapkan wajah dan akan membantu menghilangkan wajah bengkak. Efek dingin masker tipe ini juga akan menyegarkan pagimu, asyik bukan?

7. Selalu Bersihkan Wajah Sebelum dan Sesudah Tidur

Selalu Bersihkan Wajah Sebelum dan Sesudah Tidur unsplash

Siapa yang suka lupa membersihkan wajah sebelum tidur? Nah, kebiasaan ini bisa menjadi salah satu sebab wajah bengkak ketika bangun lho. Pasalnya, sisa make up atau kotoran-koran yang menempel bisa menyebabkan pembengkakan bahkan iritasi di sekitar wajah.

Jadi biasakan untuk selalu membersihkan wajah sebelum tidur, ya. Selain menghindari wajah bengkak setelah bangun, banyak juga lho manfaat lainnya. Coba deh cek manfaat membersihkan wajah sebelum tidur di sini.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel