Style Agnes Monica Selalu Outstanding
Penyanyi hits Agnes Monica tak pernah sepi dari sorotan media. Baru-baru ini kisah asmaranya dengan Adam Rosyadi menjadi buah bibir netizen. Tak hanya talentanya yang mencuri perhatian, kisah asmaranya pun demikian.
Tampil berbeda dengan penyanyi pop lainnya, Agnes Monica justru banjir pujian. Pelantun "Tak Ada Logika" ini kerap tampil nyentrik dengan gaya yang membuat penggemarnya menganga. Pasalnya meski tampil nyentrik, Agnes Monica semakin terlihat seksi dan stunning.