8 Jalan Luar Biasa Namun Menyeramkan di Dunia, Berani Coba?

Foto: 8 Jalan Luar Biasa Namun Menyeramkan di Dunia, Berani Coba?



Jalanan di dunia ini akan membuat kalian kagum serta merinding. Mau tahu?

Kanal247.com - Beberapa bagian dari negara-negara di dunia ini tentu terdapat jalur pegunungan yang sulit ditempuh. Agar dapat dijangkau, manusia mengusahakan hal apapun. Seperti yang terjadi pada jalanan di beberapa belahan dunia ini.

Dilansir dari Bright Side, 8 jalan yang akan kalian lihat ini mungkin terasa cukup indah. Namun bagaimana jika kalian melewatinya langsung? Wah, sepertinya cukup menyeramkan, ya?

Mau tahu gimana seramnya? Mari simak di sini.

1. St. Gotthard Pass di Swiss

St. Gotthard Pass di Swiss Bright Side

Berada di Swiss, jalan St. Gotthard merupakan salah satu dari dua rute utama untuk melalui Pegunungan Alpen. Jalanan ini telah berperan penting dalam sejahar Swiss sejak Abad Pertengahan. Sebagian besar jalannya tidak dipagari dan cukup mengerikan.

2. Paso de Los Caracoles di Chile-Argentina

Paso de Los Caracoles di Chile-Argentina Bright Side

Dalam bahasa Spanyol, Paso de Los Caracoles berarti "jalan bekicot". Jalanan ini memiliki beberapa tikungan tajam yang mengerikan.

3. Jalan Skardu di Pakistan

Jalan Skardu di Pakistan Bright Side

Skardu Road merupakan jalanan gunung di Pakistan yang berbahaya. Jalan ini berada di ketinggian 4.900 kaki di atas permukaan laut sepanjang sekitar 167 km.

4. Terowongan Guoliang di Tiongkok

Terowongan Guoliang di Tiongkok Bright Side

Terowongan ini dibuat oleh orang-orang di sebuah desa di Tiongkok pada tahun 70-an. Jalanannya cukup mengerikan dan gelap. Jadi, pengemudi harus ekstra hati-hati saat berada di sana.

5. Passage du Gois di Perancis

Passage du Gois di Perancis

Di Perancis terdapat jalanan yang dapat timbul dan tenggelam terendam air laut. Passage du Gois merupakan jalanan yang menghubungkan Pulau Noirmoutier ke daratan utama Vendee. Orang yang melintas di jalan sepanjang 4,6 km ini harus berhati-hati jika air laut pasang dengan cepat sewaktu-waktu.

6. Jalan The Himachal Pradesh di India

Jalan The Himachal Pradesh di India

Mengerikan, satu hal yang terlintas dalam pikiran kita saat melihat gambar ini. The Himachal Pradesh di India ini sangat mengerikan dengan jalanan yang sempit, berbatu dan langsung jurang di sampingnya.

7. Jalan Tianmen Mountain di Tiongkok

Jalan Tianmen Mountain di Tiongkok

Jalan yang berada di Tiongkok ini memiliki panjang sekitar 11 km dengan 99 tikungan, lho. Bagaimana? Berani coba?

8. Jalan Atlantik di Norwegia

Jalan Atlantik di Norwegia Bright Side

Jalan Atlantik telah diklasifikasikan sebagai Rute Wisana Nasional dan situs warisan budaya Norwegia. Kalian akan menikmati pemandangan indah bahkan air yang menerjang kendaraan kalian saat laut pasang.

Komentar Anda

Rekomendasi Artikel