Akui Dapat Perlakuan Kasar, Rachel Vennya Sekedar Cari Simpati Lantaran Kehilangan Endorse?

Foto: Akui Dapat Perlakuan Kasar, Rachel Vennya Sekedar Cari Simpati Lantaran Kehilangan Endorse? Instagram



Rachel Vennya akui dirinya kini kerap dapat perlakuan kasar saat berada di luar. Bahkan ia sempat tiba-tiba dicubit hingga 'ditonyor'. Sayangnya curahan hati Vennya malah timbulkan berbagai dugaan miring.

Kanal247.com - Selebgram fenomenal Rachel Vennya beberapa waktu belakangan kerap menjadi sorotan publik. Hal itu berlangsung usai Rachel ketahuan tak jalani karantina selepas bepergian dari luar neger.

Ibu dua anak itu memilih untuk kabur dan kembali menikmati liburan di Pulau Dewata Bali. Berbagai bukti yang telah terkumpul sayangnya tak membuat Rachel dapatkan hukuman setimpal.

Rachel memang divonis 4 bulan penjara namun tak perlu menjalani hukuman lantaran bersikap sopan. Meski tak jalani hukuman, Rachel ternyata tak sepenuhnya kembali diterima oleh publik.

Bahkan Rachel mengakui dirinya kini kerap dapatkan perlakuan kasar. "Mungkin ini oknum, mungkin cuma orang iseng aku nggak tahu. Tiap kali aku masuk ke Polda mereka cubit-cubit gue gitu. Terus toyor, toyor dari belakang gini (sambil pegang kepala belakang), ngasih kata-kata kasar," curahan hati Rachel.

Dalam momen yang sama, Rachel juga mengungkapkan segala perlakuan kasar itu tak dapat ia balas meski biasanya ia bisa lebih "ganas" berikan serangan balik. Ungkapan Rachel yang kemudian dibagikan ulang di berbagai akun gosip Instagram itupun langsung menuai beragam komentar netter.

Bukannya berikan sambutan hangat, banyak dari netter yang malah ramai lemparkan berbagai dugaan miring. Mulai dari menuding Rachel sekedar cari simpati hingga meledek kehidupannya mulai jatuh miskin lantaran kehilangan endorse.

"NYARI SIMPATI. . HALAAAH DA*COK," seru akun @wulan**********. "Ga sebelum ngelakujn, difikir dulu kontlo!!!! Gausa cari simpati publik deh, gak mempann," sahut akun @perem*******. "Sdh mulai takut miskin hahah," seloroh akun @poet********.

"Hilih ...playingvictim , lhah lu dah tau slh maen kabor ,nyuap pulak ..... kami rakyat jelata mn bs kek lu," imbuh akun @thes******. "Itu namanya akibat dari apa yang kamu tanam sendiri, harusnya mikir itu. Jadi wajar aja kalo kamu kena cancel culture. Sekarang malah udah buka endorse lagi," tambah akun @bib*******. "Masa sih ditoyor orang? Ga dilaporin polisi tu? Kemarin kemarin org yg hate comment aja mau dilaporin. Masa org smp nyentuh dia ga dilaporin?" sindir akun @miss******.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel