Gagal Tampil Bareng di Acara Live, Begini Ngenesnya Kim Jae Hwan Tonton Wanna One di MAMA 2021
Sebelumnya seperti diketahui para member Wanna One tidak bisa menghadiri siaran langsung MAMA karena salah seorang staffnya positif COVID 19 saat pre-recording.
Kanal247.com - Para idola dan selebriti turut menghadiri ajang penghargaan bergengsi Mnet Asian Music Awards 2021 (MAMA) 2021. Dipandu oleh Lee Hyori acara penghargaan tahunan yang diselenggahrakan oleh Mnet ini dimulai pada 11 Desember pukul 6 sore KST di CJ ENM's Contents World di Kota Paju di Provinsi Gyeonggi.
Acara ini juga sangat dinantikan oleh penggemar karena menampilkan reuni boyband yang telah bubar Wanna One. Sayangnya meski sudah menampilkan performa apik di atas panggung membawakan lagu "Energetic" hingga "Beautiful" lewat rekaman pra recording, Kang Daniel dkk tidak bisa hadir di siaran langsungnya dan bersama berjalan di karpet merah.
Meski begitu para member tentunya tak mau melewatkan penampilan pertama mereka dalam 2 tahun terakhir begitu saja meski harus menyaksikan dari layar televisi. Salah satunya adalah Kim Jae Hwan yang mengunggah video singkat reaksinya menyaksikan penampilannya sendiri bersama Wanna One di acara MAMA 2021 kemarin.
Tanpa memedulikan kamera yang sedang merekamnya, Kim Jae Hwan terlihat begitu fokus menyaksikan TV dan bertepuk tangan untuk dirinya sendiri yang tampil menawan di atas panggung. Sebelumnya seperti diketahui para member Wanna One tidak bisa menghadiri siaran langsung MAMA karena salah seorang staffnya positif COVID 19 saat pre-recording.
"Terbayarkan sudah ,akhirnya W1. Bener2 kangen mereka. Kangen nontonin konser mereka kemaren di bsd huhu," komentar netter. "Abis nangis kejerr liat perform wannaone, buka ig liat postingan jaehwan jdi ngakak, definisi mencintai diri sendiri, ngeliat perform nya sendiri," ujar yang lain. ""Special thanks to Wannable Lai Kuanlin" itu bikin nyesek woyyy semalem nangis liat perform mereka .. terharu bahagia sedih," pungkas lainnya.