Ini Alasan Andi Arsyil Jajal Jadi Produser Film

Foto:  Ini Alasan Andi Arsyil Jajal Jadi Produser Film Instagram



Selama ini dikenal sebagai aktor yang serba bisa, kini Andi Arsyil mencoba peruntungan sebagai produser film karena merasa dalam hidup harus ada peningkatan karir.

Kanal247.com - Lama tidak terlihat, ternyata Andi Arsyil sedang terlibat dalam sebuah produksi karya baru. Bukan sebagai aktor, tapi sebagai produser film. Tidak banyak yang tahu mengenai banting setir Andi Arsyil ini sebagai produser.

Hal ini terungkap saat Andi Arsyil menjadi salah satu bintang tamu pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan di Hotel Intercontinental, Jakarta. Dalam pengakuannya, Andi Arsyil sedang sibuk di balik layar.

"Sekarang aktif di belakang layar sebagai produser. Sebenernya udah ada tiga (atau) empat film, terhenti aja karena Corona, kemarin udah mau tayang tapi tertunda juga. Saat sebelum corona, pas banget PPKM lockdown jadi langsung dihentikan, padahal jadwalnya tiga hari lagi," ungkap Andi Arsyil.

Ditanya alasan mengapa dia banting setir menjadi produser, Andi Arsyil mengatakan dirinya ingin ada peningkatan karir. Selain itu, dia ingin meluangkan lebih banyak waktu untuk keluarga.

"Iseng-iseng aja sih, karena masalah waktu kan, kalo misalnya di depan layar kan harus waktu daripada energi kan. Panjang banget pasti waktu yang harus di spare. Kalo di belakang layar kan ada banyak waktu buat istirahat, buat keluarga. Jadi mencoba ke arah ranah yang baru. Dalam hidup kan harus ada peningkatan. Misal dari aktor sampai bisa bikin film sendiri," kata Andi Arsyil.

"Film pertama itu Assalamualaikum Calon Imam, itu sempet juga main sendiri. Terus ada Wengi, itu genrenya horor. Lalu ada Molulo, itu ada dua film tuh, saya produseri yang keduanya. Nah untuk Molulo ini kita udah promo film, pasang segala macem, tinggal tiga hari lagi ternyata ketunda karena Covid," jelas Andi Arsyil.

"Seru sih, sebenernya untuk beberapa film saya juga main. Punya film sendiri, itu sebenarnya sama aja cuma untungnya dapet dua, main sama untung dari film juga. Tapi jujur ada satu film juga yang rugi, jadi nggak semuanya untung," pungkas Andy Arsyil.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel