Ending Bahagia, 'Tale of The Nine Tailed' Kok Diputuskan Miliki 3 Season?

Foto: Ending Bahagia, 'Tale of The Nine Tailed' Kok Diputuskan Miliki 3 Season?



Tim produksi membenarkan laporan media bahwa drama tvN bertajuk 'Tale of The Nine Tailed' akan memiliki 2 season tambahan setelah musim pertama berakhir dengan bahagia, ini penjelasannya.

Kanal247.com - Drama "Tale of The Nine Tailed" diketahui menjadi salah satu yang mencuri perhatian di paruh kedua 2020. Drama ini diperankan oleh aktor dan aktris ternama yakni Lee Dong-Wook, Jo Bo Ah, dan Kim Bum.

"Tale of The Nined Tailed" sendiri menceritakan mengenai Lee Yeon (Lee Dong Wook) yang pernah menjadi roh gunung Baekdudaegan. Dia mengorbankan hidupnya sebagai dewa gunung untuk menghidupkan kembali kehidupan wanita yang dia cintai A Eum. Lee Yeon sekarang menjalani hidupnya sebagai rubah berekor sembilan dalam bentuk manusia. Dia telah hidup dengan cara ini selama ratusan tahun.

Sementara itu, Nam Ji A (Jo Bo Ah) bekerja untuk stasiun TVC sebagai PD film dokumenter. Dia mencari cerita tentang supranatural. Kembali pada tahun 1999, orang tuanya terlibat dalam kecelakaan mobil di Yeou Gogae. Dia ingat seorang pria yang menyelamatkannya dalam kecelakaan itu. Sekarang, Nam Ji A mengulas rekaman CCTV dari aula pernikahan tempat pengantin wanita menghilang. Dia melihat pria yang menyelamatkannya saat masih kecil berjalan keluar dari dinding pernikahan dengan payung merah. Namanya Lee Yeon.

Alur cerita yang menarik dan chemistry apik para pemeran menjadikan "Tale of The Nine Tailed" mendapatkan rating memuaskan dengan tertinggi 5,8%. Angka ini tentu tinggi mengingat ditayangkan di tvN yang merupakan TV kabel.

Kemarin, Senin (27/9) dilaporkan bahwa tvN memutuskan akan memproduksi 2 musim selanjutnya untuk "Tale of The Nine Tailed". Namun, pemeran utama wanita disebut akan dibuat ulang. Meksi begitu, tidak dapat dipastikan apakah pemeran utama pria yakni Lee Dong Wook akan kembali bergabung.

Sumber menyebutkan bahwa musim kedua dan ketiga "Tale of The Nine Tailed" akan berada di era yang berbeda. Musim kedua akan berlatar pada masa pendudukan kolonial Jepang (1910-1945) dan musim ketiga pada Dinasti Joseon.

tvN kemudian membenarkan laporan terkait dengan adanya musim 2 dari "Tale of The Nine Tailed" tersebut. Mereka pun masih belum melalui proses pemilihan pemeran. Sutradara musim pertama "Tale of The Nine Tailed" akan kembali mengarahkan musim selanjutnya.

"Kami saat ini sedang melakukan diskusi positif tentang musim kedua 'Tale of the Nine Tailed', Tidak ada tentang susunan pemain atau detail siaran yang telah diselesaikan. Kami berencana untuk 16 episode di musim kedua, dan sutradara musim pertama, Kang Shin Hyo, akan bertanggung jawab untuk mengarahkan lagi," ungkap tvN.

Sementara itu, "Tale of The Nine Tailed" musim pertama ditayangkan pada 7 Oktober hingga 3 Desember 2020. Kala itu, drama ini mengisi slot penayangan hari Rabu dan Kamis tvN. Pada penyangannya, "Tale of The Nine Tailed" merajai rating dari drama yang ditayangkan di slot sama yakni KBS "Do Do Sol Sol La La Sol" dan JTBC "Private Lives".

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel