Larissa Chou Sampai Nangis Minta Ajarkan Ngaji, Alvin Faiz Disebut Malah Sibuk Main Game

Foto: Larissa Chou Sampai Nangis Minta Ajarkan Ngaji, Alvin Faiz Disebut Malah Sibuk Main Game Instagram



Larissa Chou sempat mengungkapkan salah satu alasan menceraikan Alvin Faiz karena sang mantan suami kerap sibuk bermain game. Bahkan, Larissa menangis minta diajarkan mengaji, namun tak dihiraukan.

Kanal247.com - Larissa Chou dan Muhammad Alvin Faiz resmi bercerai usai 5 tahun membangun rumah tangga bersama. Dari pernikahan itu, Larissa dan Alvin dikaruniai seorang anak bernama Muhammad Yusuf Alvin Ramadhan.

Pasca bercerai, Alvin kemudian diketahui menikah lagi dengan seorang wanita bernama Henny Rahman. Kabar pernikahan ini pun sempat mendapat sambutan negatif dari publik.

Lantas belum lama ini, Sekjen Mualaf Center Indonesia (MCI), Hanny Kristianto mengungkapkan pengalaman Larissa saat membangun rumah tangga dengan Alvin Faiz. Larissa disebut tak pernah diajari mengaji oleh Alvin Faiz. Bukan tanpa sebab, Alvin Faiz disebut sibuk bermain game hingga melupakan kewajibannya sebagai suami untuk membimbing Larissa Chou.

"Larissa 5 tahun menikah, tinggal di pondok pesantren yang cukup kita kenal di Indonesia, tapi sampai hari ini Alif Ba Ta Tsa aja nggak bisa baca," ungkap Hanny Kristianto dalam kanal YouTube Intens Investigasi pada Senin (13/9).

Hanny Kristianto pun merasa kesal karena Alvin Faiz melalaikan kewajibannya sebagai seorang suami saat membangun rumah tangga bersama Larissa Chou. Hanny juga menyayangkan hal tersebut.

"Karena pasangannya sibuk main game, disayangkan ya, akhirnya game itu membuat orang melalaikan waktunya," tutur Hanny Kristianto.

Tak hanya itu, Hanny menyebut Larissa bahkan sampai menangis saat meminta Alvin Faiz mengajarinya mengaji. Namun, tangisan itu disebut tak berhasil meluluhkan hati Alvin Faiz.

"Pengakuan Larissa sih tidak pernah (diajari mengaji), bahkan dia nangis-nangis minta diiringi ngaji pun belum," ucap Hanny Kristianto.

Menurut Hanny Kristianto, Larissa harus dibimbing mengingat ia adalah seorang mualaf. Namun, Alvin justru seolah memamerkan sang istri tanpa bertanggung jawab memberi bimbingan.

"Seorang masuk Islam harus dibimbing dan dibina, bukan dijadikan bahan ajang dipamerkan," pungkas Hanny Kristianto. "Tanggung jawab kita berat."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel