Mnet Dikecam Remix Suara Azan di 'Street Woman Fighter'

Foto: Mnet Dikecam Remix Suara Azan di 'Street Woman Fighter'



Mnet sontak langsung dikecam lantaran melakukan remix suara azan untuk dijadikan lagu intro di trailer acara survival 'Street Woman Fighter' yang dipandu Kang Daniel.

Kanal247.com - Mnet kembali memunculkan kontroversi karena acara survival yang ditayangkan. Kali ini, permasalahan muncul karena "Street Woman Fighter" yang ditayangkan sejak Selasa (24/8).

Baru-baru ini, umat muslim mengungkapkan kemarahan kepada Mnet hingga menuntut permintaan maaf. Umat muslim menemukan bahwa video pembuka "Street Woman Fighter" telah melakukan remix untuk suara azan.

Remix azan tersebut kemudian dijadikan lagu intro untuk video pembuka "Street Woman Fighter". Video tersebut ditayangkan di pembukaan episode pertama.

Saat ini, banyak yang menyerukan "#Mnetapologize" di Twitter dan menandai akun resmi Mnet. Mereka menyebutkan bahwa azan tidak seharusnya dijadikan bahan remix untuk tayangan "Street Woman Fighter". Makna indah dari azan pun dinilai telah dirusak oleh Mnet.

"Kalian benar-benar tidak sopan. KAMI SANGAT MURKA ATAS TINDAKAN INI Panggilan dan doa keagamaan bukan untuk pamer atau untuk intro musik," seru salah seorang warganet. "MENGHORMATI ISLAM. Agamaku adalah yang utama dalam segala hal, tidak mungkin kita mengabaikan ini. Malu #Mnetapologize," kata lainnya.

"Islam adalah agama damai yang tidak pernah melebih-lebihkan agama lain...mari kita damai dan rukun dengan tidak menggunakan Islam sebagai remix, estetis atau apapun...Hentikan hal-hal seperti itu," ujar lainnya. "TOLONG HORMATI KAMI SEBAGAI MUSLIM.. MEREKA SANGAT BERMASALAH TAPI MEREKA TIDAK BISA MELAKUKAN BEBERAPA PENELITIAN SEBELUM MENGGUNAKAN SUARA????" tandas lainnya.

Sementara itu, "Street Woman Fighter" sendiri ditayangkan setiap hari Selasa. Acara ini dipandu oleh Kang Daniel dan BoA serta Taeyong NCT menjadi juri.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel