Leeteuk SuJu Bikin Meleleh, Ajak Ketemuan Usai Rossa Unggah Foto Bersama
Leeteuk Super Junior kembali membuat penggemarnya di Indonesia heboh. Bagaimana tidak, baru-baru ini dirinya merayakan hari ulang tahunnya dan ia mendapat ucapan dari Rossa hingga membuat heboh.
Kanal247.com - Saling mengucapkan hari ulang tahun kepada sesama rekan merupakan hal yang biasa. Seperti yang dilakukan oleh penyanyi Indonesia Rossa yang memberikan ucapan manis kepada Leeteuk Super Junior.
Baru-baru ini, seperti diketahui Leeteuk baru saja merayakan hari ulang tahunnya yang ke-39 tahun pada 1 Juli lalu. Leeteuk mendapatkan banyak ucapan baik dari kalangan selebriti maupun kalangan penggemar. Salah satunya ia mendapatkan ucapan spesial dari penyanyi Indonesia Rossa.
Rossa mengunggah foto bersama Leeteuk dan memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada idola satu ini. "Happy Lee Teuk Day," tulis Rossa di keterangan fotonya. Unggahan foto itu langsung diserbu oleh penggemar Rossa dan Leeteuk yang mana berbondong-bondong mengucapkan selamat ulang tahun kepada idola itu.
Ditambah Leeteuk yang sudah lama mengikuti akun Instagram Rossa menanggapi unggahan rekannya tersebut. "Rosa, terima kasih sudah merayakan hari ulang tahunku. Aku bahkan lebih tersentuh bahwa di Indonesia sangat memedulikanku. Tetap sehat dan mari kita bertemu segera," tulis komentar Leeteuk dengan menggunakan bahasa Inggris di versi aslinya.
Dalam unggahannya, Rossa juga memperlihatkan dirinya saat bertemu Leeteuk. Keduanya tampak terlihat saling berbagi cerita. Hal ini tentu saja membuat penggemar keduanya heboh. Bahkan ada yang iri dengan Rossa karena bisa bertemu dan berbincang langsung dengan Leeteuk.
"Bagaimana caranya bisa menjadi Rossa? Rossa bikin iri!!" komentar seorang penggemar Leeteuk. "Ajakan Leeteuk untuk bertemu Rossa bikin iri, Rossa diajak ketemuan dong..." komentar penggemar lainnya. "Jangan iri, jangan dengki dan iri, jangaan," komentar penggemar lainnya yang membuat komentar lucu.
Sementara itu, seperti diketahui Rossa merupakan salah satu artis Indonesia yang masuk ke dalam manajemen SM Entertainment. Oleh karena itu, dengan bergabungnya Rossa ke agensi yang juga menaungi Leeteuk itu, keduanya menjalin pertemanan dan sama-sama tergabung dalam SM Family.