Kang Min Ah Beber Perbedaan Karakternya di 'At A Distance, Spring is Green' dan 'True Beauty'

Foto: Kang Min Ah Beber Perbedaan Karakternya di 'At A Distance, Spring is Green' dan 'True Beauty' Instagram



Kang Min Ah mengungkapkan mengenai perbedaan karakternya mahasiswa di drama 'At A Distance, Spring is Green' dan anak SMA di 'True Beauty' yang sebelumnya ia dapatkan.

Kanal247.com - Kemarin, Senin (14/6) para pemeran drama "At A Distance, Spring Is Green" diketahui melakukan konferensi pers jelang penayangan perdana. Ketiga pemeran utama yakni Park Ji Hoon, Kang Min Ah, dan Bae In Hyuk tampak hadir dalam konferensi tersebut.

"At A Distance, Spring Is Green" sendiri merupakan drama adaptasi webtoon populer berjudul sama. Drama ini menceritakan mengenai mahasiswa muda dengan perbedaan latar belakang, termasuk Yeo Joon (Park Ji Hoon), Kim So Bin (Kang Min Ah) dan Nam Soo Hyun (Bae In Hyuk).

Kang Min Ah mengungkapkan perasaannya karena kembali membintangi drama adaptasi webtoon. Sebelumnya, ia diketahui bergabung dalam drama adaptasi webtoon lainnya yakni "True Beauty".

"Mereferensikan webtoon asli adalah keuntungan dan kerugian. Saya banyak berpikir tentang bagaimana saya harus mengekspresikan karakter ini," terang Kang Min Ah.

Aktris cantik itu pun membahas mengenai perbedaan karakternya di "At A Distance, Spring Is Green" dan "True Beauty". Menurut Kang Min Ah, karaternya di "True Beauty" lebih cerah sedang di "At A Distance, Spring Is Green" lebih seperti kehidupan nyata.

"Karakter saya di 'True Beauty' cerah dan berkilau, jadi saya mencoba meningkatkan level energi. Drama ini lebih relatable, jadi saya berpikir tentang bagaimana berakting sehingga 20-an bisa menontonnya dan berpikir, 'Saya pernah seperti itu'," ungkapnya.

Kang Min Ah juga membahas mengenai chemistry dengan Park Ji Hoon dan Bae In Hyuk yang hebat. Ketiganya pun kini akhirnya berteman dekat.

"Kami terlihat cocok bersama, dan kami sering berlatih agar nada vokal kami berada dalam arah yang sama. Kami memiliki chemistry yang hebat bersama," terangnya.

Sementara itu, "At A Distance, Spring Is Green" ditayangkan setiap hari Senin dan Selasa di KBS. Pada penayangan perdana, drama ini memperoleh rating 2,6 persen untuk bagian pertama dan 2,3 persen di bagian kedua.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel