Sempat Dikecam Keras, Jay Park Hapus Kata 'Tuhan' di Lirik Lagu 'Mukkbang: Remix'

Foto: Sempat Dikecam Keras, Jay Park Hapus Kata 'Tuhan' di Lirik Lagu 'Mukkbang: Remix' INSTAGRAM



Jay Park sempat dikecam keras oleh publik karena lirik lagunya yang berjudul 'Mukkbang: Remix' tersebut menuliskan kata yang menyinggung umat Islam. Kini, ia memperbaiki kesalahannya dengan benar.

Kanal247.com - Memiliki ide brilian untuk menciptakan sebuah lagu memanglah diperlukan, Pemilihan kata di setiap lirik lagu juga tidak bisa sembarangan ditulis meski tidak ada standar secara khusus mengenai batasan maupun larangan menggunakan kata-kata tertentu. Namun, apabila menggunakan kata yang menyinggung suatu kelompok masyarakat tertentu maka pencipta lagu tersebut haruslah bertanggung jawab.

Seperti yang telah dilakukan Jay Park dalam laguya yang berjudul "Mukkbang: Remix". Lagu yang sudah dirilis pada Desember 2020 lalu itu akhir-akhir membuat publik geram. Bagaimana tidak, Jay Park mencantumkan lirik lagu yang dinilai tidak sopan dan menyinggung umat muslimkarena kata-katanya.

Di dalam lagu tersebut, "Worship me like Allah" atau artinya, "Sembahlah aku seperti Allah" menjadi pemicu publik terutama umat Islam yang tersinggung akan kalimat ini. Lirik yang dibuat Jay Park tersebut dinilai tidak pantas untuk dibuat menjadi sebuah lagu. Oleh karena itu, publik meminta Jay Park merevisi kalimat tersebut di liriknya.

Meski sebelumnya Jay Park mengaku tidak tahu jika kalimat tersebut bisa membuat umat muslim tersinggung, ia mengungkapkan jika memiliki pandangan sendiri soal lirik tersebut dan memberikan penjelasannya di Twitter resminya. Akan tetapi, banyak pengikutnya yang memberikan penjelasan mengenai mengapa umat Islam sangat marah terhadap lirik lagu ciptaannya, barulah Jay Park memahami artinya.

Dengan kejadian ini, Jay Park pun telah menghilangkan kata "Allah" di lagunya. Ia telah menghapus bagian lirik lagunya yang mengundang kontroversi tersebut di seluruh situs musik. Jay Park sendiri sebelumnya telah menyatakan permintaan maaf kepada publik atas kegaduhan yang ia perbuat.

Sementara itu, banyak publik yang masih merasa kecewa dan hilang simpati kepada Jay Park karena permasalahan ini. Meski begitu, publik berharap tidak ada lagi musisi yang menggunakan kata-kata tidak pantas di lirik lagunya dan kasus ini berhenti hanya di Jay Park saja.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel