Krystal f(x) dan Jinyoung B1A4 Dikonfirmasi Bintangi Drama 'Police Academy'
Drama terbaru KBS TV 'Police Academy' akhirnya telah mengonfirmasi para pemeran yang terlibat. Sebelumnya, Youngjae eks B.A.P terlebih dahulu dikonfirmasi kehadirannya dalam drama ini.
Kanal247.com - Drama terbaru "Police Academy" akhirnya telah menetapkan pemeran utama mereka. Pada Selasa (20/4), telah dikonfirmasi jika Krystal Jung f(x) dan JInyoung B1A4 dan Cha Tae Hyun akan menjadi pemeran utama drama ini.
"Police Academy" mengisahkan tentang seorang detektif yang dan mantan peretas yang hendak menangkap penjahat dengan menggunakan kecerdasan unutk menyelesaikan masalah. Keduanya bertemu di universitas kepolisian sebagai profesor dan mahasiwa. Mereka bekerja sama untuk menyelidiki kasus bersama.
Dalam drama ini, Krystal akan berperan sebagai Oh Kang Hee, seorang mahasiswa tahun pertama di Universitas Kepolisian yang tidak memiliki kepura-puraan, rahasia, atau dendam. Ia memiliki pemikiran yang bulat dan keras kepala serta tidak suka bertele-tele.
Jinyoung akan berperan sebagai Kang Sun Ho, seorang penjahat komputer yang akhirnya menjadi mahasiswa tahun pertama di Universitas Kepolisian. Sedangkan Cha Tae Hyun akan berperan sebagai profesor Universitas Kepolisian Yoo Dong Man, yang memiliki 20 tahun pengalaman bekerja di berbagai divisi sebagai detektif kejahatan kekerasan dan sebagai anggota tim investigasi dunia maya.
Selain ketiga artis ini, dikonfirmasi pula Young Jae eks B.A.P akan bergabung dalam drama ini. Namun, ia akan memerankan Jo Joon Wook. Jo Joon Wook adalah seorang pegawai baru di kantor akademi polisi yang kembali ke Korea Selatan setelah menyelesaikan studinya di luar negeri.
Sebelum membintangi drama "Police Lesson", Krystal telah membintangi drama "Search" dan "Prison Playbook". Ia menunjukkan kemampuan beraktingnya untuk memahami karakter secara menyeluruh melalui film terbarunya "More Than Family". Sedangkan Jinyoung telah membangun pengalaman aktingnya dengan membintangi film "Miss Granny" dan "The Dude in Me".
Tidak kaget bagi pemirsa untuk melihat kemampuan Cha Te Hyun yang terampil untuk mengambil karakter apa pun. Pemirsa akan yakin jika Cha Tae Hyun akan memerankan seorang detektif veteran serta profesor di Universitas Polisi itu dengan baik.
Sementara itu, "Police Academy" dijadwalkan tayang perdana pada Juli 2021. Drama ini akan tayang di saluran KBS TV.