Rose Jelaskan Pilih Lagu Bahasa Inggris Untuk Debut Solo

Foto: Rose Jelaskan Pilih Lagu Bahasa Inggris Untuk Debut Solo Instagram



Dalam penjelasannya, Rose mengungkapkam mengapa lebih memilih menggunakan lagu dengan bahasa asing untuk awal debut solonya yang banyak mencuri perhatian ini.

Kanal247.com - Debut solo Rose BLACK PINK telah dimulai dengan merilis album single berjudul "-R-" dengan single andalan "On The Ground". Dalam wawancara di acara jumpa pers global baru-baru ini, Rose menjelaskan mengapa dia memilih lagu dengan lirik bahasa Inggris untuk album single debut tersebut.

Pertama, Rose membagikan pemikirannya tentang merilis album debut solo usai 5 tahun berkarir dengan Black Pink. "Karena ini adalah album solo pertama saya dan saya mempersiapkannya untuk waktu yang lama, saya sangat gugup. Saya juga bersemangat memikirkan untuk dapat menunjukkan kepada penggemar apa yang telah saya persiapkan. Saya berterima kasih kepada semua. Untuk para Blink yang telah menunggu dengan begitu sabar, saya harap Anda menyukainya," kata Rose.

Album single pertama Rose berisi dua lagu baru, yakni lagu utama "On The Ground" dan "Gone", yang pertama kali diperdengarkan Rose selama konser online pertama BLACKPINK 'The Show'.

"Kadang-kadang, beberapa lagu terasa seperti takdir saat Anda merekamnya. Begitu pula dengan 'Gone', yang pertama kali saya rekam 2 tahun lalu. Saya tidak bisa melupakan momen itu. Setelah saya selesai merekam, saya tidak bisa berhenti berbicara tentang betapa aku sangat menyukainya pada Teddy oppa, dan aku mendengarkannya sepanjang waktu. Aku ingin sekali berbagi dengan semua orang sejak lama," ungkap Rose. "Kedua lagu itu dipilih secara alami, seperti ini. Ini adalah takdir."

Selain itu, Rose menjelaskan mengapa kedua lagu tersebut memiliki lirik yang seluruhnya berbahasa Inggris. "Saya yakin setiap lagu memiliki bahasa yang paling cocok. Saya banyak berdebat tentang bahasa apa yang cocok dengan judul lagu, dan ternyata, itu bahasa Inggris. Sebenarnya, saya khawatir penggemar mungkin kecewa dengan lirik bahasa Inggris, tetapi saya juga merasa penting untuk mempersembahkan lagu yang lengkap, lagu terbaik yang bisa membuat saya puas." jelas Rose.


Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel