Tampan sekaligus Pintar, Yonghee CIX Hobi Kerjakan Soal Matematika Hingga Bantu PR Fans!

Foto: Tampan sekaligus Pintar, Yonghee CIX Hobi Kerjakan Soal Matematika Hingga Bantu PR Fans! instagram



Yonghee CIX mengakui bahwa ia suka iseng mengerjakan soal matematika ketika merindukan masa sekolah hingga pernah membantu fans menjawab PR dari sekolah mereka.

Kanal247.com - Idol K-Pop memang terkadang suka membuat terkejut penggemar karena kemampuannya yang sama sekali tidak disangka. Tak sedikit idol yang diketahui pintar bahkan mendapatkan peringkat tinggi kala masih sekolah.

Yonghee CIX menjadi salah satu yang dikenal pintar oleh kalangan fans. Namun, Yonghee enggan mengakui bahwa ia pintar. Ia menyebutkan jika ia hanya sedikit lebih baik dari teman-temannya dalam belajar.

"Hanya sedikit (pintar belajar). Beneran, aku hanya sedikit lebih baik dibandingkan lainnya," ungkap Yonghee kala hadir di "Idol Ground" bersama anggota CIX lainnya.

Yonghee pun mengaku bahwa ia kerap mengerjakan soal matematika jika rindu masa sekolah. Sehingga, ia menyelesaikan soal matematika yang ia dapatkan dari internet karena penasaran. BX, leader CIX pun heran karena mengenal orang yang sangat suka mengerjaan soal matematika.

"Itu bukan hobi (mengerjakan matematika), kadang-kadang aku mengajari adik laki-lakiku ketika dia bertanya," terang Yonghee. "Umumnya, orang-orang tidak peduli dengan persoalan matematika," sahut BX.

"Aku juga merasa begitu. Saat itu, aku sangat merindukan suasana di sekolah. Saat itu, aku sedang ada di studio rekaman, dan aku mencari di internet, ada soal matematika. Aku menyelesaikan soal itu karena penasaran," jelas Yonghee.

Yonghee pun sempat membuat syok penggemar karena pernah menjawab soal matematika dari fans beberapa waktu lalu di Twitter. Yonghee akhirnya mengaku bahwa ia memang mempunyai peringkat tinggi di sekolahnya.

"Aku biasanya berkomuniasi dengan fans di Twitter, suatu hari fans tanya soal matematika dan aku memberikannya jawaban. Tapi itu soalnya mudah kok," kata Yonghee.

"Saat SMP aku ada di 10 besar di satu sekolah. Ketika aku masuk SMP, aku ada di peringkat 8 (di daftar penerimaan)," ucapnya.

Komentar Anda

Tags

cix

Rekomendasi Artikel