Big Hit Entertainment Ganti Nama Jadi HYBE Corporation

Foto:   Big Hit Entertainment Ganti Nama Jadi HYBE Corporation Instagram



Jika sebelumnya mereka menangani urusan manajerial artis seperti Bangtan Boys atau TXT, maka kini mereka lebih menjadi perusahaan dengan konten yang lebih komprehensif.

Kanal247.com - Rabu, 10 Maret, Big Hit Entertainment diberitakan telah berganti nama perusahaan. Jika sebelumnya bernama Big Hit Entertainment, maka kini mereka resmi berganti nama menjadi HYBE Corporation.

Dengan perubahan nama dari Big Hit Entertainment menjadi HYBE Corporation ini, maka perusahaan yang awalnya lebih fokus pada kegiatan manajemen keartisan atau agensi artis, kini berubah transformasi. Jika sebelumnya mereka menangani urusan manajerial artis seperti Bangtan Boys atau TXT, maka kini mereka lebih menjadi perusahaan dengan konten yang lebih komprehensif.

Label tersebut membuat pengumuman melalui laporan dengan Layanan Pengawas Keuangan Korea. Kepala perusahaan Bang Si Hyuk sebelumnya menyatakan, "Kami akan menjadi perusahaan platform hiburan dan gaya hidup terkemuka di dunia. Dengan menghapus 'hiburan', kami akan memiliki citra baru yang komprehensif sebagai grup konten umum, yang merupakan misi kami," kata Bang Hyuk.

Bersamaan dengan produksi musik, pertunjukan, manajemen, dan bisnis internet, HYBE Corporation akan menangani bisnis real estat dengan menyewakan ruang latihan dan ruang lain untuk anak perusahaan dan afiliasinya. Rapat umum pemegang saham yang membahas perubahan nama dari Big Hit Entertainment menjadi HYBE Corporation akan diadakan pada tanggal 30 Maret KST.

Sementara itu, Bangtan Boys sendiri telah dikonfirmasi akan tampil di ajang Grammy Awards 2021. BTS akan tampil di atas panggung Grammy Awards 2021 bersama sejumlah musisi terkenal lainnya seperti Taylor Swift, Billie Eilish, Dua Lipa, hingga Chris Martin. Ini bukan kali pertama BTS tampil di panggung Grammy. Tahun lalu, mereka juga pernah tampil dalam panggung kolaborasi Lil Nas X membawakan lagu Old Town Road.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel