Gofar Hilman Ungkap Soal Kebiasaan Dirinya Tanggung Biaya Kencan, Tuai Pro-Kontra

Foto: Gofar Hilman Ungkap Soal Kebiasaan Dirinya Tanggung Biaya Kencan, Tuai Pro-Kontra Instagram



Jika sebagian sepakat, beberapa pihak lain justru kontra dengan cuitan Gofar Hilman yang mengaku terbiasa membayar setiap biaya saat berkencan dengan pasangan.

Kanal247.com - Penyiar radio sekaligus YouTuber Gofar Hilman berhasil menyita perhatian lewat cuitannya di Twitter. Pasalnya, ia mengaku jika dirinya terbiasa membayar biaya setiap kali berkencan dengan pasangan.

Gofar Hilman pun telah menyiapkan alasan jika pasangannya menolak. Ia rupanya berusaha sebisa mungkin agar pasangannya tak sampai mengeluarkan biaya saat berkencan.

"Tiap ngedate kalo gue sih harus gue yang bayar, kalo si ceweknya minta split bill, dengan sopan gue bilang 'next, baru kamu ya'. Ngedate berikutnya, 'next, baru kamu ya'. Ngedate berikutnya 'next, baru kamu ya'," tulis Gofar Hilman.

"Gue pernah bilang gini ke beberapa, 'aku dulu aja ya, kamu bayarnya ntar aja kalo udah kaya'," tulis Gofar Hilman. "Lalu kami berdua pun adu-aduan ujung idung."

Meski begitu, Gofar Hilman mengaku tak memaksakan agar kebiasaannya tersebut untuk ditiru. Yang ia permasalahkan jika ada seorang pria atau wanita yang memaksakan gaya hidup namun tak sesuai dengan apa yang dimiliki.

"Pas ngedate mau cowoknya yang bayar, ceweknya yang bayar, atau split bill mah terserah lo, gak ada yang salah. Yang salah itu kalo gaya tidak sesuai sama daya," tandas Gofar Hilman.

Gofar Hilman Ungkap Soal Keharusan Dirinya Tanggung Biaya Kencan
Instagram

Cuitan Gofar Hilman tersebut rupanya disambut dukungan oleh para netter. Khususnya para kaum hawa yang mengaku sependapat dengan pria kelahiran Jakarta, 26 April 1983 itu.

"Bang gopay aku padamu," komentar akun @sisi******. "Sukak deh laki laki model begini, mengerti cara treat wanita. Kdg wanita gak perlu dibelikan yg mahal2, di perlakukan ky gini aja udah seneng even makan nya cm di warkop haha," sambung akun @se******lh. "Pengen nyari laki yg kayak dia," timpal akun @ro******ie.

Namun beberapa pihak rupanya kontra. Pasalnya mereka beranggapan jika biaya kencan harusnya ditanggung bersama oleh pihak pria maupun wanita. Atau justru ditanggung secara bergantian.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel