Salut, Ashanty Bayari Pengasuh Arsya Kuliah di Kampus yang Sama dengan Anang Hermansyah

Foto: Salut, Ashanty Bayari Pengasuh Arsya Kuliah di Kampus yang Sama dengan Anang Hermansyah Instagram



Ashanty wujudkan cita-cita pengasuh Arsya untuk duduk di bangku kuliah bahkan langsung dibayari, ternyata satu kampus dengan Anang Hermansyah tapi beda jurusan.

Kanal247.com - Ashanty kembali membuat banyak penggemar salut bukan main. Dikenal memiliki hati yang baik dan peduli dengan sesama, Ashanty baru-baru ini kembali memberi kejutan istimewa untuk salah satu pegawainya.

Ia tak lain adalah Supit yakni pengasuh anak bungsu Ashanty dan Anang Hermansyah. Ashanty rupanya mewujudkan cita-cita Supit untuk duduk di bangku kuliah. Tak tanggung-tanggung, ia bahkan langsung membayari biaya pendidikan pengasuh putranya ini.

“Ini (kuliah) buat Upit,” ucap Ashanty kepada Aurel Hermansyah, dilansir dari vlog di kanal YouTube The Hermansyah A6. “Dia pernah aku tanyain mau jurusan apa, tapi dia belum tahu kalau aku udah benar-benar bayar,” jelasnya.

Rupanya Supit mendaftar di kampus yang sama dengan Anang Hermansyah, namun berbeda jurusan. Supit mengambil jurusan Agribisinis - Pertanian sedang Anang mengabil jurusan Pemerintahan.

“Bareng sama Pipi (panggilan Anang), tapi beda jurusan serius,” seloroh Ashanty. “Jadi Supit itu susternya Arsya. Kita kuliahin dia ngambil Agribisinis - Pertanian, kalau mas Anang ambil Pemerintahan," jelasnya.

Teriakan histeris senang Supit langsung menggema saat mendapat kejutan itu dari Ashanty. Ucapan terima kasih langsung terlontar dari pengasuh Arsya Hermansyah ini.

Supit pun lantas menjelaskan alasan mengambil jurusan Agribisnis-Pertanian lantaran background keluarganya. “Kan keluarga saya dari Petani. Aku udah konfirmasi ke keluarga kan, katanya 'ya nggak papa (kuliah). Nggak semua orang dapat kesempatan, bisa jadi petani tapi nggak semua orang bisa belajar kayak manajemen keuangannya',” ungkap Supit.

Perasaan senang dan deg-degan melanda hati Supit. Ia pun membalas kebaikan Ashanty ini dengan memanjatkan doa untuk keluarga besar Ashanty dan Anang Hermansyah.

“Seneng banget, deg-degan, sebenarnya udah ngomong dari lama, pengen lanjutin kuliah. Sebenarnya awal kerja jadi baby sitter itu pengen cari uang bayar kuliah sendiri, terus keenakan cari uang, ternyata bunda daftarin kuliah, itu rezeki yang nggak disangka-sangka,” cerita Supit. “Makasih buat bunda dan keluarga, semoga selalu dilancarkan rezekinya, bisa bantu orang-orang seperti saya,” tutupnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel