Tak Dapat Bayaran Meski Sudah Kerja Secara Profesional, Millendaru Luapkan Kekecewaan

Foto: Tak Dapat Bayaran Meski Sudah Kerja Secara Profesional, Millendaru Luapkan Kekecewaan Instagram



Millendaru melampiaskan kekecewaaannya lewat sebuah unggahan Insta Stories usai kerja kerasnya sebagai model profesional untuk sebuah produk endorse malah tak dapat bayaran.

Kanal247.com - Selebgram Millendaru baru saja meluapkan isi hatinya lewat sebuah unggahan Insta Stories. Sebuah kejadian tak menyenangkan di dunia kerja rupanya baru menimpa keponakan artis cantik Ashanty ini.

Dalam unggahannya itu Millen menjelaskan bahwa ia menjalani kerja sama dengan sebuah brand tas. Sebagai model profesional, Millendaru tentu menjalankan semua tugasnya. “Kerja ya kerja dan kita sebagai model sudah profesional untuk menjalankan tugas,” tegas Millendaru mengawali ceritanya.

Mengejutkannya Millendaru bahkan bercerita bahwa dirinya sudah memberi kelonggaran soal pembayaran. Ia sendiri dijanjikan akan mendapat bayaran keesokan harinya.

Singkat cerita ada brand tas yang banyak omongan yang suka tiba-tiba ini itu dan dia udah bilang saya transfer besok, karena saya kasih kelonggaran nggak bayar di waktu setelah photoshoot berjalan,” jelasnya.

Tak Dapat Bayaran Meski Sudah Kerja Secara Profesional, Millendaru Luapkan Kekecewaan

Instagram/@lambe_sultan

Millen lantas melanjutkan tugas selanjutnya yakni mengunggahnya di media sosial dan menandai semua brand yang ada. Namun hal tak terduga lantas terjadi. Pasalnya keponakan Ashanty ini diminta menunggu bahkan menghapus potret tersebut. Bukan tanpa sebab, pihak yang bekerjasama dengan Millen berdalih jika brand sepatunya tak terlihat di foto.

Dan setelah beberapa hari saya post dan sesuai perjanjian tag semua brand yang ada, tapi tiba-tiba suruh tunggu dulu atau hapus dulu sedangkan foto itu udah di upload di jam 6 dan dia udah ngerepost juga dll,” papar Millendaru. “Di jam 8.46 dia telepon karena brand sepatunya nggak kelihatan, dan saya waktu pemotretan saya pakai sepatu itu dan fotografer memotret semua brand ketika itu.

Kekecewaan yang mendalam tentu dirasakan oleh Milendaru atas kejadian ini. Ia bahkan sampai mengungkapkan penyesalannya telah mengambil kerja sama tersebut.

Jadi kalau kamu mau complain, nggak usah banyak basa-basi bilang bayar besok karena sepatunya nggak ada tapi sudah di tag eh malah GAK MAU BAYAR aduhhhh nyesel ih kerja sama orang nggak jelas,” tutup Millendaru.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel