Diduga Nge-fly Saat Isi Program Acara, Manajer Catherine Wilson Buka Suara

Foto: Diduga Nge-fly Saat Isi Program Acara, Manajer Catherine Wilson Buka Suara Instagram



Beredar video lawas Catherine Wilson yang diduga sedang dipengaruhi obat-obatan terlarang. Menanggapi hal tersebut, manajer perempuan yang akrab disapa Keket ini buka suara.

Kanal247.com - Pada 17 Juli lalu, Catherine Wilson diamankan pihak kepolisian atas kasus penyalahgunaan obat-obatan terlarang. Aktris senior yang akrab disapa Keket ini terbukti positif zat metamfetamin serta ditemukan dua paket sabu. Barang bukti tersebut sudah diamankan oleh pihak kepolisian.

Sebelumnya, Keket sempat mengaku dirinya memakai sabu sejak dua bulan lalu. Namun, pengakuan Keket tersebut diragukan publik saat video lawasnya beredar luas belum lama ini. Kala itu, Keket sedang hadir di program acara "Ini Talkshow" yang tayang pada Oktober 2019 lalu.

Dalam video tersebut, Keket terlihat aneh sehingga dicurigai sedang "nge-fly" alias dipengaruhi sabu. Menanggapi kabar tersebut, manajer Keket membantah bahwa sang artis sedang dalam pengaruh sabu. Manajer Keket menyebut sang artis sedang sakit kala itu dan berusaha menutupinya.

"Iya, 'Enggak enak badan, Rein.' Mungkin, bisa jadi kan, dia nutupin dia sakit juga kan. Dia pusing kayak gitu-gitu," ungkap manajer Keket, Reindhy pada Kamis (23/7) seperti dilansir Kumparan. "Berusaha tampil, tapi nahan sakit. Memang waktu itu dia bilang lagi sakit. Sempat masuk rumah sakit kan setelah itu."

Reindhy menyebut gelagat Keket yang sedang menggelengkan kepalanya juga bukan pengaruh barang haram. Reindhy lantas meminta publik untuk tidak terus membesar-besarkan hal itu demi menghargai pihak keluarga Keket.

"Dia gesturnya ceria, enggak bisa diam. Mungkin karena biasa catwalk di model kali ya di stage," jelas Reindhy dengan tegas. "Kalau pegang mic juga enggak bisa diam, kayak kemaren press conference di Polda kan dia enggak bisa diam ya tangannya ya. Nah itu memang dia gitu gesturnya, bukan karena pengaruh obat."

"Ya, saya tahu Catherine orangnya gimana. Jangan diangkat lagi lah, kan kayak menyakiti hati keluarga. Kalau bisa sih, jangan terlalu dibesarkan lah video itu," pungkas Reindhy. "Intinya adalah sekarang Catherine sudah diproses sudah meminta maaf juga."

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel