Inul Daratista Balas Menohok Usai Disebut Masih Bisa Bahagia di Tengah Pandemi Corona

Foto: Inul Daratista Balas Menohok Usai Disebut Masih Bisa Bahagia di Tengah Pandemi Corona instagram



Inul Daratista tak tinggal diam dan langsung beri balasan menohok setelah disebut masih bisa bahagia di tengah pandemi corona, begini jawaban yang juga menynetuh hati banyak netizen.

Kanal247.com - Inul Daratista kembali mengunggah pesan menohok di tengah-tengah pandemi corona saat ini. Namun bukan tentang ajakan untuk ikut menjalani himbauan lockdown dari pemerintah, Inul nampak memberikan balasan usai disebut masih bisa bahagia di tengah kekhawatiran akan penyebaran virus covid-19.

Inul memang acap kali menghibur netizen dengan beragam video TikTok kocak yang ia buat. Sepertinya karena hal itu lah banyak yang menyalahartikan aura kebahagiaan dari penyanyi dangdut 41 tahun ini.

Namun Inul menjelaskan bahwa dirinya tak selalu merasa bahagia seperti yang dibayangkan oleh netizen. Ia juga merasa kacau karena penyebaran virus corona saat ini. Hanya saja Inul mencoba untuk menutupi hal itu guna menghibur dan menebarkan senyuman kepada orang lain.

Jangan kau pikir aku senang bahagia, kau dan aku sama saja, yg membedakan kelas ekonomi kita, itupun ga ada beda dlm kondisi seperti ini,” balas Inul Daratista menohok. “Sbb aku merasa bukan org kaya, virus ini membuat kita semua hidup kacau, hanya 1 yg membedakan kau dan aku. Kau sangat natural dan aku mampu pura2 ceria."

Hidup kadang perlu harus berpura2 sepertiku. Tapi hidup harus jujur,” sambung Inul Daratista di kolom caption. “ Sesungguhnya kita sama saja. Makhluk Allah paling sempurna di bumi. Semoga tulisan ini bisa menggugah hati kita semua.

Virus ini pembunuh berdarah dingin,tapi kita jgn mau mati sia2. ingat ibu yg melahirkan kita penuh perjuangan agar kita ttp hidup dan jd org besar ... besar badan dan besar harapan untuk masadepan kita,” lanjutnya. “Mati krn ajal sdh pasti. Tapi jgn mati krn virus ,menganggap itu jalaran atau muasalnya/takdir.itu salah ! Jgn menyerah. Aku yakin kita kuat. Sekuat kita saat bangun dr keterpurukan hidup. Nikmat hidup bukan dr kita kaya. Nikmat hidup krn kita mampu bersyukur. Salam dr jeunk minul.

Banyak netizen yang ikut tersentuh membaca curahan hati Inul Daratista tersebut. Tak sedikit juga yang memetik pelajaran untuk selalu bersyukur dengan kehidupan di tengah masalah yang melanda.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel