Sempat Dirumorkan Sebagian Anggotanya Artis K-Pop, Sekte Shincheonji Donasi Ratusan Miliar

Foto: Sempat Dirumorkan Sebagian Anggotanya Artis K-Pop, Sekte Shincheonji Donasi Ratusan Miliar



Beberapa agensi yakni FNC Entertainment, Starship Entertainment, bahkan SM Entertainment pun mengeluarkan peringatan keras terhadap penyebaran rumor mengenai sekte keagamaan Shincheonji terhadap artisnya.

Kanal247.com - Saat ini Korea Selatan tengah dilanda oleh wabah Coronavirus (COVID-19). Sayangnya, pasien yang terjangkit virus tersebut meningkat secara signifikan akhir-akhir ini. Hal ini karena adanya pasien ke-31 yang menolak untuk diisolasi ketika ia diduga terjangkit Coronavirus.

Pasien ke-31 tersebut kemudian berpergian ke gereja hingga ke acara pernikahan. Usai pasien tersebut berpergian ke banyak tempat, barulah hasil cek lab keluar dan menyatakan bahwa pasien tersebut memang terjangkit Coronavirus. Ternyata, pasien ke-31 ini merupakan anggota dari gereja atau sekte Sincheonji.

Gereja tersebut kemudian dituduh telah melanggar tindakan pencegahan Coronavirus. Apalagi, gereja tersebut sempat menolak memberikan daftar hadir gereja saat tanggal dimana pasien ke-31 tersebut ke gereja itu. Hal ini membuat warga Korea geram. Bahkan, sebagian masyarakat Korea menuntut agar gereja ini dibubarkan.

Meski begitu, baru-baru ini Gereja Shincheonji menyumbangkan uang sebanyak 12 miliar won atau setara dengan Rp 144 Miliar. Meski begitu, banyak netizen yang tidak peduli dan masih merasa kesal. Hal ini karena gereja tersebut telah mengakibatkan penyebaran Coronavirus semakin meluas.

Sebelumnya, terdapat rumor bahwa sejumlah artis Korea Selatan merupakan bagian dari penganut aliran sesat ini. Melihat rumor yang menyebar begitu luas, agensi para artis ini pun tak tinggal diam. Beberapa agensi hiburan termasuk FNC Entertainment, Starship Entertainment, dan bahkan SM Entertainment pun mengeluarkan peringatan keras terhadap penyebaran rumor mengenai sekte keagamaan Shincheonji terhadap artisnya.

Sementara itu, dilansir dari JTBCNews pada Kamis (5/3), terdapat 322 kasus baru Coronavirus di Korea sehingga angka kasus tersebut kini mencapai 6.088. Terdapat 41 orang yang meninggal karena virus ini. Sementara itu, ada juga 88 pasien yang dinyatakan telah sembuh dan dipulangkan dari rumah sakit.

Komentar Anda

Rekomendasi Artikel