Bintangi Iklan Perhiasan Mewah, Jun Ji Hyun Malah Kena Sindir Netter Tak Pernah Lakukan Donasi

Foto: Bintangi Iklan Perhiasan Mewah, Jun Ji Hyun Malah Kena Sindir Netter Tak Pernah Lakukan Donasi



Aktris cantik Jun Ji Hyun kembali menyapa penggemar lewat pemotretan untuk merek perhiasan mewah Stonehenge yang mana memang sudah lama menjadikan brand ambassador.

Kanal247.com - Jun Ji Hyun menyapa penggemarnya lewat pemotretan bersama merek perhiasan ternama Stonehenge. Masih mengadalkan kecantikannya yang tak pernah menua, ibu dua anak itu membuat netter dan penggemar terkesima dengan wajah cantiknya dalam balutan aneka perhiasan super mahal.

Namun selain memberikan pujian untuk kecantikan Jun Ji Hyun, netter rupanya juga berkomentar soal bintang serial "The Legend of the Blue Sea" ini yang tak pernah melakukan donasi. Tak sedikit netter yang mengatakan jika Jun Ji Hyun sepertinya menjadi satu-satunya publik figur yang jarang terdengar mengulurkan tangannya untuk beberapa bencana yang melanda Korea Selatan.

Belakangan ini kasus soal penyebaran virus corona membuat banyak selebriti Korea berbondong-bondong menyumbangkan uang hingga langsung dalam bentuk barang seperti masker untuk mencegah virus tersebut semakin berkembang biak. Hingga saat ini saja setidaknya sudah ada 1000 lebih korban yang dinyatakan positif virus corona di Korea.

Photo-INFO
Jun Ji Hyun

"Aku tak pernah mendengar dia berdonasi untuk apapun bencana yang melanda negeri ini," komentar netter. "Mungkin karena dia merasa orang Tiongkok makanya dia tak pernah berdonasi di negara ini. Mungkin dia melihat Korea sebagai negara lain, mungkin juga dia diam-diam justru berdonasi di Tiongkok atau Taiwan," ujar yang lain. "Jun Ji Hyun tak pernah melakukan donasi meski pendapatan mereka sangat besar sekali," pungkas lainnya.

Sementara itu setelah mendapatkan kritikan dari netter dikutip dari OSEN pada 28 Februari ini diketahui bahwa Jun Ji Hyun rupanya telah menyumbangkan uang sebesar 100 juta won untuk membantu pencegahan virus corona. Bintang film "The Berlin File" tersebut memberikan donasinya lewat Asian Social Welfare Foundation.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel