Ibra Azhari Kembali Terciduk Kasus Narkoba, Ayu Azhari: Kami Pihak Keluarga Tak Menyangka

Foto: Ibra Azhari Kembali Terciduk Kasus Narkoba, Ayu Azhari: Kami Pihak Keluarga Tak Menyangka Instagram



Nama Ibra Azhari lagi-lagi heboh lantaran harus terciduk kembali karena kasus narkoba. Menanggapi masalah ini akhirnya sang kakak, Ayu Azhari ambil suara dan beri penjelasan rinci.

Kanal247.com - Artis peran Ibrahim Salahuddin atau yang lebih dikenal dengan nama Ibra Azhari menjadi topik pencarian di dunia maya. Pasalnya untuk keempat kalinya ia ditangkap dengan kasus yang sama. Ya, lagi-lagi Ibra harus berurusan dengan pihak berwajib karena kasus narkoba.

Ketika dimintai tanggapan soal kembalinya ia terciduk karena kasus yang sama, Ibra enggan memberikan komentar. Sepanjang pihak kepolisian menyampaikan informasi berkait penangkapan Ibra dan enam tersangka lainnya, adik aktris Ayu Azhari tersebut hanya tertunduk. Sementara Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus mengaku belum bisa membeberkan banyak hal berkait kasus itu karena pihaknya masih terus melakukan pendalaman.

Soal heboh nama Ibra yang lagi-lagi harus berurusan dengan pihak berwajib karena kasus narkoba, Ayu Azhari selaku sang kakak memberikan penjelasan secara rinci di laman Instagram. Ia membagikan foto masa kecil bersama dengan Ibra pada Senin (23/12). Bernuansa hitam putih, Ayu lantas memberikan keterangan soal penangkapan adiknya itu.

Sejauh ini, ia mengaku tak lagi melihat ada gelagat aneh dari Ibra terlebih memang adiknya itu tengah menjalani masa rehabilitasi. Bahkan ia dan keluarga tak menyangka jika Ibra kembali terciduk karena kasus yang sama. Aktris senior itu juga meminta maaf kepada masyarakat dan meminta dukungan agar sang adik bisa kembali pulih.

"Ini yg bisa sy sampaikan: pertama permohonan maaf kepada masyarakat luas atas kejadian ini krn di luar kuasa saya utk memaksa kan, mencegah mau pun mengawasi nya terus menerus selama 24 jam setiap hari nya, Ibra sdh dewasa & berhak menentukan langkah jg tindakan nya,sdh punya keluarga yg lebih tahu,lebih dekat," tulis Ayu sebagai keterangan foto. Saya juga punya anak anak,tanggung jawab sendiri,(itu pun saya & anak anak selalu memperhatikan ,membantu Ibra agar bisa baik atau sembuh dgn selalu menjalin silaturahmi, mendukung hal yg positif utk kesembuhan nya semampu kami)."

"Yg kedua kami pihak keluarga tak menyangka &mengetahui karena baru beberapa bulan lalu beliau sempat di rehab...setiap komunikasi mau pun bertemu selalu kami ajak bicara menanyakan keadaan beliau," lanjutnya. "Selama ini menunjukkan sikap dlm keadaan baik tdk mencuriga kan seperti pemakai (maaf mungkin kami masih awam kurang paham hal itu) kami hanya percaya bahwa dia sdh sembuh,berharap kepercayaan kami menjadi doa utk Ibra dgn mempercayai."

Sementara itu, Ibra ditangkap di rumahnya di Jalan Batu Merah, Pejaten, Jakarta Selatan. Hanya ditemani seorang penjaga rumah, polisi menangkap sebanyak tujuh tersangka dari hasil pengembangan tersebut.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel