Kerap Jadi Backsound Acara Kuliner, Netter Mendadak Penasaran Royalti BTS untuk Lagu 'Fire'

Foto: Kerap Jadi Backsound Acara Kuliner, Netter Mendadak Penasaran Royalti BTS untuk Lagu 'Fire' Instagram



Seorang netter mempertanyakan berapa kisaran royalti yang didapatkan oleh BTS dari lagu 'Fire' karena sering diputar untuk lagu latar acara kuliner hingga di restoran-restoran.

Kanal247.com - "Fire" merupakan salah satu lagu lama milik boyband Bangtan Boys alias BTS yang masih terkenal hingga sekarang. Tak hanya itu ternyata lagu yang dirilis pada 2 Mei 2016 ini juga sering dijadikan backsound untuk sejumlah acara di televisi nasional.

Seorang netter memposting di forum diskusi jika dirinya setiap hari selalu mendengar latar lagu "Fire" di acara SBS, KBS maupun MBC. Tak hanya itu saja lagu yang diyanyikan oleh Jungkook dkk itu juga sering diputar direstoran-restoran.

Pembawaan lagu yang energik rupanya membuat sejumlah restoran Tiongkok yang menyajikan menu grilled seafood selalu memutar lagu "Fire". Begitupun dengan restoran yang menyajikan masakan tteokbokki pedas menjadikan lagu tersebut seolah sebagai nasional anthem mereka.

Si netizen ini pun kemudian penasaran berapa kira-kira kisaran royalti yang didapat oleh para member BTS ini dari lagu "Fire". Menanggapi hal tersebut netter lain malah mengatakan jika hanya diputar sekilas, pihak terkait tak perlu memberikan royalti pada si empunya lagu.

"Aku sering mendengar lagu para idol, tapi lagu ini memang diputar di banyak sekali acara," komentar netter. "Aku dengar jika hanya diputar sebentar tak ada royalti yang harus dibayar," ujar yang lain. "Diputarnya hanya sekilas aku tak yakin BTS mendapatkan royalti, tapi aku memang sering mendengar lagunya," sahut lainnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel