Super Menggemaskan, Boyband Jebolan 'Produce X 101' Ini Disebut Netter Alasan Kpop Dianggap Gay

Foto: Super Menggemaskan, Boyband Jebolan 'Produce X 101' Ini Disebut Netter Alasan Kpop Dianggap Gay Instagram



Tiga trainee jebolan acara 'Produce X 101' membentuk sebuah boyband baru yang diberi nama Teen Teen dan selain mengusung konsep imut, usia membernya juga masih sangat muda.

Kanal247.com - Teen Teen mengusung konsep boyband dengan member yang imut dan menggemaskan. Penampilan perdana Lee Woojin, Lee Taeseung dan Lee Jinwoo di acara musik "Inkigayo" belum lama ini pun sukses mencuri perhatian netter.

Tak hanya karena konsepnya yang menggemaskan, namun rata-rata umur mereka masih 16 tahunan. Banyak netter yang tak senang dengan konsep boyband Teen Teen hingga menyebut mereka sebagai biang keladi banyak orang luar menyebut member boyband Kpop kebanyakan adalah gay.

"Aku sungguh tak bisa melihat para pria dengan kosep imut dan menggemaskan ini," komentar netter. "Sialan, kenapa pria harus imut seperti ini. Tak heran banyak orang luar menyebut idol Korea adalah gay," seru yang lain. "Karena grup seperti inilah orang luar menyebut Kpop sebagau 'Gay-pop', riasan mereka bahkan lebih tebal dari wanita," sahut lainnya.

Sementara itu, Teen Teen debut dengan merilis lagu berjudul "It's On You. Dari ketiga member Teen Teen, yang paling tua adalah Lee Woojin yang lahir pada April 2003 dan hanya berjarak beberapa bulan saja dari Lee Taeseung di bulan Desember.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel