Sukses Besar, Hampir 70% Penghasilan Utama BigHit Entertainment Berasal dari BTS

Foto: Sukses Besar, Hampir 70% Penghasilan Utama BigHit Entertainment Berasal dari BTS Instagram



Penjualan album fisik dan promosi internasional yang dilakukan oleh BTS memberikan pendapatan 70% untuk agensinya.

Kanal247.com - Jika dulu ada tiga agensi besar Korea yakni SM Entertainment, JYP Entertainment dan YG Entertainment yang banyak diincar para pemuda pemudi untuk menjadi idol didalamnya, kini muncul raksasa baru bernama Big Hit Entertainment. Agensi yang didirikan oleh Bang Si Hyuk di tahun 2005 silam ini mendadak menjadi salah satu agensi kaya di Korea.

Penyebabnya tak lain adalah karena kesuksesan boyband binaan mereka Bangtan Boys atau BTS. Mulai debut di tahun 2013, nama BTS belum sepopuler saat ini. Rap Monster dkk mulai membuat gebrakan saat merilis album "The Most Beautiful Moment in Life" dan "The Most Beautiful Moment in Life, Part 2" di tahun 2015.

Sejak saat itu, nama BTS semakin sering terdengar dan mengantongi banyak kemenangan di ajang penghargaan bergengsi di Korea. Namun di tahun 2016 album "The Most Beautifull Moment : Young Forever" mampu menduduki peringkat pertama di Chart US. Sedangkan album selanjutnya "Wings" juga memperoleh kesuksesan yang sama.

Bahkan saat ini nama BTS sudah mendunia dan tampil di banyak acara di Amerika, seperti "The Ellen DeGeneres Show", "Jimmy Kimmel Live" dan menjadi model untuk cover majalah musik Billboard juga. Hebatnya baru-baru ini BTS berhasil menjual tiket konsernya di stadion Wembley London hanya dengan hitungan 90 menit saja.

Tak mengherankan rasanya jika kesuksesan BTS ini mampu mengangkat derajat agensinya yang dulu dianggap sebagai agensi kecil dan miskin. Kini nilai saham BigHit Entertainment terus naik setiap harinya dan pendapatan BigHit sebanyak 70% berasal dari BTS.

Sebanyak 70% pendapatan dari penjualan album fisik dan promosi internasional BigHit berasal dari BTS. sedangkan sisanya berasal dari pendapatan artis lain yang juga berada di dalam naungan BigHit seperti solois Lee Hyun dan boyband terbaru mereka TXT.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel