Lucinta Luna Dituding Admin IG Hermes Selebriti Pakai Tas KW, Netter kok Santai Memaklumi?

Foto: Lucinta Luna Dituding Admin IG Hermes Selebriti Pakai Tas KW, Netter kok Santai Memaklumi? Instagram



Usai dituding memakai tas Hermes KW, begini klarifikasi mengejutkan Lucinta Luna.

Kanal247.com - Pedangdut Lucinta Luna memang tak ada habisnya memantik perhatian publik. Namun baru-baru ini, Lucinta Luna mendadak dituding admin Instagram @hermes_selebriti mengenakan tas Hermes palsu alias KW.

"Terlihat jelas perbedaan antara yang palsu dan yang asli .. Aku tidak tau itu menggunakan bahan apa yang jelas itu terlihat sangat PALSU!" tulis akun @hermes_selebriti. "PS: Kalau memang ini barang asli kenapa bentuk keseluruhan menyerupai brand aslinya @hermes. Nggak boleh lah... orang cape2 bikin desain. Kalaupun terinspirasi dari Hermes kenapa ngga di bedain aja penutup nya kek atau handle nya kek."

Usai potretnya ini diunggah akun @hermes_selebriti, Lucinta Luna pun akhirnya angkat suara. Rupanya, tas yang tengah dipakainya itu adalah hasil karya temannya, Gisca. "Ini tuh tasnya hasil tangan karya temen gue @giscadmelia dan gak ada gue tag nama brand @hermes. Kalau bukan gue beli yang kemaren lindy," tulis Lucinta dalam InstaStory pribadinya.

Namun usai memberi klarifikasi, admin @hermes_selebriti malah bersitegang dengan Gisca. Jika admin @hermes_selebriti menyinggung soal kehidupan pribadi Gisca, pemilik akun @giscadmelia ini malah menyindir soal harga endorsement yang dipatok oleh admin @hermes_selebriti.

Sontak saja, para netter langsung ramai memenuhi kolom komentar postingan akun @nyinyir_update ini. Namun banyak dari mereka yang mengaku santai lantaran menuding jika apa pun yang menyangkut Lucinta Luna adalah palsu alias KW. Tak cuma itu, ada pun warganet yang mempersoalkan jika Gisca tak seharusnya menjiplak karya brand Hermes.

"Hahaha... Ga heran, LL Kw semua," seru akun @cut******lik. "Biasa. Fattah dr ujung rambut sampe ujung kuku semua palsu, hidupnya pun palsu," sahut akun @ep*****83.

"Adminnya tengil parah sih, tp yg bkin tas juga melanggar kode etik sih, bener2 bkin tas mirip sm kremes," sementara komentar akun @vna******rtt. "Brati temennya LL plagiat produk, menjiplak karya orang," timpal akun @destia*****maa.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel