Perdana Tayang, '100 Days My Prince' Pecahkan Rekor Rating Baru Drama tvN

Foto: Perdana Tayang, '100 Days My Prince' Pecahkan Rekor Rating Baru Drama tvN Pinterest



'100 Days My Prince' tampaknya telah mencuri perhatian banyak penonton sejak episode pertamanya.

Kanal247.com - Drama besutan tVN "100 Days My Prince" pertama kali tayang pada tanggal 10 September. Tak disangka ternyata drama bergenre romansa bersejarah ini mendapatkan antusias tinggi dari para penonton.

Di episode pertama, drama ini mendapatkan rating penonton 5 persen di seluruh platform berbayar (kabel, satelit, IPTV). Ini merupakan pencapaian tertinggi di seluruh channel, dengan pencapaian saat premier sebesar 6,4 persen.

Pencapaian tersebut merupakan rating tertinggi drama yang tayang hari Senin dan Selasa dari tvN. Dengan rata-rata 2,6 persen dan tertinggi 3,5 persen, tertinggi di seluruh channel diantara target penonton tVN yakni 20 hingga 49 tahun.

Di siaran V Live para pemainnya hari Senin (10/9), D.O. dan Nam Ji Hyun cs sempat membahas tentang rating. Para pemain memiliki target tersendiri mengenai rating drama tersebut.

"Aku harap rating capai tertinggi 18 persen," ucap Han So Hee. Kim Seon Ho menyebutkan, "Menurutku sudah bagus kalau bisa melewati 12 persen". D.O. memiliki pendapat sendiri, "Menurutku akan bagus jika kita akan melewati rating 10 persen."

Semua aktor pun memiliki janji yang akan ditepati jika melewati target rating. D.O. cs berjanji akan menari bersama jika drama tersebut melewati rating 10 persen.

Drama ini menceritakan tentang pangeran Lee Yeol (D.O.) yang tiba-tiba menghilang. Ia pun hidup berubah 180 derajat sebagai pria bernama Won Deuk yang berkeliling pedesaan hingga bertemu dengan Hong Shim.

Hong Shim mendapatkan julukan sebagai perawan tua karena belum menikah di usia 29 tahun saat masa Joseon tersebut. Drama ini dijadwalkan akan tayang setiap hari Senin dan Selasa di channel tvN.

Ini merupakan drama pertama dimana D.O. menjadi pemeran utama. D.O yang seorang idol melebarkan sayapnya ke dunia akting sejak tahun 2013 lalu. Sementara Nam Ji Hyun adalah mantan aktris cilik yang sudah membintangi banyak film dan drama. Apakah drama ini akan sukses raih rating seperti target D.O. cs?

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel