Jin Ki Joo Ungkap Hal yang Akhirnya Buatnya Nyaman Beradegan Ciuman dengan Jang Ki Yong

Foto: Jin Ki Joo Ungkap Hal yang Akhirnya Buatnya Nyaman Beradegan Ciuman dengan Jang Ki Yong Soompi



Jin Ki Joo mengungkapkan bahwa mulanya dia sangat canggung melakukan adegan romantis dengan Jang Ki Yong di 'Come and Hug Me'.

Kanal247.com - Belum lama ini aktris Jin Ki Joo duduk melakukan wawancara bersama dengan media outlet Herald Pop. Dalam kesempatan itu, Jin Ki Joo banyak membahas tentang drama "Come and Hug Me" yang dibintanginya bersama Jang Ki Yong belum lama ini.

Dalam drama tersebut, Jin Ki Joo berperan sebagai Han Jae Yi, seorang aktris sekaligus pacar polisi Chae Do Jin (diperankan oleh Jang Ki Yong) saat masih muda. Ayah Chae Do Jin merupakan seorang psikopat yang membunuh ibu Han Jae Yi dan hal itu pun membuat hubungan mereka merenggang.

Akan tetapi, mereka kembali dipertemukan oleh takdir saat sudah menjadi orang dewasa. Setelahnya, keduanya pun bersama-sama mencoba untuk menghadapi musuh besar di masa lalu mereka.

Meski pun drama ini mengusung plot cerita yang sedikit berat dan gelap, tapi "Come and Hug Me" juga mempunyai sentuhan momen romantis yang manis. Pada wawancara terbarunya itu, Jin Ki Joo pun menjelaskan bahwa mulanya ia sangat canggung melakukan adegan romantis dengan Jang Ki Yong.

"Mulanya terasa sangat asing sekali," ungkap Jin Ki Joo. "Bahkan untuk adegan pelukan saja, mula-mula aku merasa khawatir tentang bagaimana aku harus memeluk (Jang Ki Yong)."

Jin Ki Joo pun membeberkan bahwa dirinya dan Jang Ki Yong melakukan adegan pelukan dengan begitu canggung sehingga sutradara menegur mereka. Sambil tertawa, Jin Ki Joo mengungkapkan, "Ketika kami melihat adegannya direkam dari jarak jauh, saat itu kami tidak benar-benar berpelukan, tapi hanya berpegangan pada lengan satu sama lain. Kami baru benar-benar bisa berpelukan setelah saat itu."

"Kesulitan yang selanjutnya adalah adegan ciuman," terang Jin Ki Joo. "Namun, adegan ciuman pertama juga dipenuhi dengan momen emosional. Kami terlalu fokus dengan emosi kami dibandingkan dengan ciuman itu sendiri sehingga adegan itu terasa seperti adegan aksi, di mana kami hanya perlu memperhatikan gerakan kami. Setelah bisa melewati (adegan ciuman yang pertama), yang selanjutnya menjadi lebih mudah."

Jin Ki Joo juga menjelaskan bahwa faktor lain yang membantunya bisa nyaman melakukan adegan ciuman dengan Jang Ki Yong adalah karena mereka melakukan syuting untuk adegan itu berkali-kali dalam satu hari. Bahkan, keduanya jadi sudah terbiasa melakukan adegan tersebut dan tenggelam dalam karakter mereka sehingga tak jarang mereka melakukan ad lib ciuman tambahan yang sebenarnya tidak ada dalam naskah aslinya.

Terkait hal itu, Jin Ki Joo menjelaskan, "Ketika kami syuting untuk episode terakhir, kami melakukan ciuman sepanjang hari. Hal itu sampai membuatku berpikir, 'Apakah mereka menggabungkan semuanya seperti ini untuk kami?' Setelah berkali-kali melakukan syuting adegan ciuman, kami syuting adegan terakhir di luar ruangan dengan dikelilingi oleh pemandangan hijau."

Sambil tertawa, Jin Ki Joo mengaku, "Sejujurnya, saat itu naskahnya hanya mengatakan bahwa karakter kami menikmati kencan biasa tanpa perlu mengkhawatirkan orang-orang di sekitar mereka. Namun, secara alami kami saling menggenggam tangan satu sama lain dan berciuman karena kami terus melakukannya sebelumnya."

Sementara itu, drama "Come and Hug Me" sendiri telah mengakhiri perjalanannya di layar kaca pada tanggal 19 Juli 2018 yang lalu. Setelahnya, slot tayang "Come and Hug Me" digantikan oleh "Time" yang dibintangi oleh Kim Jung Hyun dan Seohyun Girls' Generation.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel