Sudah Hengkang dari SM Entertainment, Seohyun Ungkap Masih Berhubungan Baik Dengan Member SNSD

Foto: Sudah Hengkang dari SM Entertainment, Seohyun Ungkap Masih Berhubungan Baik Dengan Member SNSD instagram



Inilah hal yang dirasakan oleh Seohyun setelah memutuskan keluar dari SM Entertainment.

Kanal247.com - Setelah drama "Bad Thief, Good Thief" yang dibintanginya berakhir, Seohyun pun duduk untuk melakukan wawancara dengan awak media. Dalam wawancara, Seohyun bukan hanya berbicara tentang drama yang dibintanginya bersama Ji Hyun Woo tersebut, tapi ia juga berbagi cerita tentang keputusannya untuk meninggalkan SM Entertainment setelah kontraknya berakhir beberapa waktu yang lalu.

Pada wawancara tersebut, Seohyun mengungkapkan bahwa meski ia sudah angkat kaki dari agensi yang telah membesarkan namanya tersebut, tapi dia dan para member Girls' Generation lainnya masih tetap berhubungan baik, terlebih mereka telah bersama-sama selama 10 tahun. Bahkan, para member juga mengucapkan selamat saat drama "Bad Thief, Good Thief" berakhir beberapa waktu yang lalu.

"Para member Girls' Generation selalu berbicara dengan satu sama lain, dan kami juga mengobrol tentang hal-hal yang serius. Kami selalu berbicara tentang apa yang kami inginkan dan apa impian yang ingin kami raih," tukas Seohyun. "Kami telah berkembang menjadi dewasa bersama-sama selama 10 tahun belakangan. Kami bertumbuh bersama dan menghabiskan waktu bersama, dan kami juga tahu apa impian satu sama lain. Kami menghormati impian satu sama lain. Kami pun memahami dan akan terus mendukung satu sama lain sampai akhir."

Ditanya apakah ada pertengkaran di antara para member karena keputusannya untuk keluar dari SM Entertainment, Seohyun pun mengungkapkan bahwa mereka baik-baik saja. "Tidak ada (pertengkaran). Bahkan hari ini, aku melihat Hyoyeon-unni di salon. Kami juga memiliki chat grup dan selalu mengobrol di sana. Ketika drama-ku berakhir pun mereka memberikan selamat dan dukungan untukku."

Biasa bersama dengan para member, kini Seohyun harus berjuang sendiri. Namun, Seohyun mengaku ia sama sekali tidak takut. Ia lebih merasa harus bertanggungjawab sendiri atas segala sesuatunya karena kini ia tak bisa membagi tanggung jawab seperti dulu.

"Daripada merasa takut, aku merasa bahwa aku memiliki tanggung jawab yang lebih besar. Jika dulu kami bisa membagi tanggung jawab itu ke delapan orang, kini aku harus menanggungnya sendiri," jelas idol kelahiran 1991 tersebut. "Aku juga sudah tidak sabar untuk melakukannya. Aku gugup, tapi juga antusias pada waktu yang bersamaan. Ini adalah hal yang telah kuputuskan sendiri, jadi aku tidak akan menyesalinya. Aku memiliki banyak harapan untuk ke depannya."

Sementara itu, seperti yang diketahui, Seohyun, dan dua member Girls' Generation lainnya, yakni Sooyoung dan Tiffany dikabarkan memilih untuk tak memperbarui kontrak mereka dengan SM Entertainment. Hingga saat ini, belum bisa dipastikan bagaimana nasib Girls' Generation ke depannya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel