Inilah Makanan yang Perlu Dihindari Jika Kamu Menderita Ambeien

Foto: Inilah Makanan yang Perlu Dihindari Jika Kamu Menderita Ambeien



Untuk mengurangi nyeri ambeien, paling tidak kamu perlu menghindari makanan yang memicu sembelit seperti berikut ini.

Kanal247.com - Mungkin kamu salah satu penderita ambeien? penyakit yang disebabkan pembengkakan pembuluh darah baik di dalam anus maupun luar anus ini memang akan mengganggu kenyamananmu. Terlebih saat BAB, di mana kamu bisa merasakan sakit akibat pembengkakan tersebut. Jika sudah begitu, tandanya kamu harus lebih menjaga pola makanmu. Ada beberapa jenis makanan yang perlu dihindari, supaya ambeienmu tidak makin menyakitkan. Berikut makanan yang perlu kamu hindari jika menderita ambeien.

1. Makanan Cepat Saji

Makanan olahan seperti makanan beku, makanan cepat saji, dan makanan kemasan, tidak baik untuk dikonsumsi penderita ambeien. Makanan seperti itu mengandung sedikit nutrisi, juga dapat memicu kambuhnya ambeien. Pembuluh darah yang membengkak di anusmu akan semakin meradang. Hal ini tentu menimbulkan rasa sakit ketika BAB.

2. Makanan yang Terlalu Banyak Mengandung Garam

Terlalu makan banyak garam bisa menjadi berbahaya bagi penderita ambeien. Garam yang berlebih bisa memperlambat sistem pencernaan, dan membuat gerakan usus terasa lebih menyakitkan. Selain itu, penumpukan garam dalam darah bisa menyebabkan kembung, yang bisa membuat ambeien membengkak lebih parah.

3. Gorengan

Gorengan dipenuhi minyak yang memiliki kandungan lemak tinggi. Terlalu banyak makan gorengan bisa membuat ambeienmu makin meradang. Selain itu, gorengan merupakan makanan yang sulit dicerna dan dapat merusak dinding usus. Tentu ini akan mempersulit BAB dan memperparah ambeien.

4. Makanan Pedas

Makanan pedas bisa membuat buang air besar terasa lebih menyakitkan, terutama jika ambeienmu berdarah atau sakit. Dalam beberapa kasus, makanan pedas dapat menyebabkan diare, yang juga bisa memicu rasa sakit selama ambeien kambuh.

Komentar Anda

Rekomendasi Artikel