Berhadapan dengan Arwah Sang Ibu di 'Pengabdi Setan', Tara Basro: Gue Benaran Ketakutan!

Foto: Berhadapan dengan Arwah Sang Ibu di 'Pengabdi Setan', Tara Basro: Gue Benaran Ketakutan!



Film 'Pengabdi Setan' karya Joko Anwar menyajikan hiburan dengan cara menakutkan yang dijamin akan membuat bulu kuduk meremang.

Kanal247.com - Tara Basro didapuk menjadi pemeran utama dalam film "Pengabdi Setan" karya sutradara Joko Anwar. Film horor yang merupakan remake dari film berjudul sama di tahun 1982 itu dijadwalkan rilis tanggal 28 September mendatang.

Awalnya, Tara Basro merasa ragu menerima tawaran sutradara kondang tersebut. Sebagai seorang aktris, dirinya mengakui jika horor bukanlah hal yang ia sukai. Namun, tawaran naskah yang menggiurkan membuat wanita 27 tahun itu 'nekat' mengambil peran dalam film tersebut.

"Gue penakut soalnya. Gue mikir 1.000 kali. Tapi naskahnya bagus banget. Akhirnya gue memberanikan diri saja," kata bintang film "A Copy of Mind" tersebut. "Horor gue sebelumnya enggak kayak gini. Ini lebih seram."

Dalam film produksi Rapi Films ini, Tara berperan sebagai sosok Rini. Rini merupakan anak tertua dari orang tua yang mengabdi kepada setan.

"Rini ini ibaratnya dia yang take care ibunya yang sudah lama sakit-sakitan, role sebagai ibu beralih ke Rini. Tanggung jawab adik-adik dan bapaknya ada pada dirinya," tutur Tara Basro.

Diakui wanita berkulit eksotis tersebut bahwa ia sangat mendalami karakter Rini yang ia bawakan. Ia bahkan merasakan sensasi ketakutan yang sebenarnya ketika melakukan pengambilan gambar.

"Gue menghayati banget. Karena ketakutan benaran, gue benaran ketakutan," lanjut Tara Basro.

Tara juga bercerita mengenai pengalamannya membangun chemistry dengan anak-anak di lokasi syuting. Pasalnya, dalam film tersebut Tara akan berperan sebagai seorang kakak tangguh demi ketiga adiknya.

"Film ini paling berkesan karena kerja dengan cast anak-anak, jadi sehari-hari enggak kerasa seperti kerja, lebih seperti main-main,” ujar Tara.

"Pengabdi Setan" sendiri berkisah mengenai Ibu (Ayu Laksmi) yang menderita penyakit aneh selama 3 tahun lamanya. Ibu pun meninggalkan seorang suami, Bapak (Bront Palarae), dan empat orang anak termasuk Rini (Tara Basro). Kejadian mencekam mulai menghantui keluarga tersebut semenjak sang ibu dikuburkan terlebih sang bapak harus pergi ke luar kota untuk mencari nafkah.

Rini sebagai kakak tertua mencari cara agar dirinya dan ketiga adiknya bisa terus bersama menghadapi kejadian aneh tersebut. Akhirnya, mereka menyadari bahwa teror tersebut berasal dari sang ibu yang 'datang kembali' untuk 'menjemput' mereka.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel