Chanyeol Ungkap Kebiasaan Comeback EXO yang Ingin Diubahnya
Wow, dari sekian banyak konsep comeback EXO ternyata hal ini yang ingin diubah oleh rapper tampan itu.
Kanal247.com - Selasa, 12 Juli 2017, Chanyeol menjadi bintang tamu dalam acara siaran langsung yang dibawakan oleh Lee Dong-wook melalui channel Naver V Live resminya. Dalam kesempatan itu, Chanyeol sempat ditanya mengenai promosi comeback EXO.
Rapper tampan itu mengatakan, "Aku rasa EXO masih memiliki jiwa anak muda yang membuatku ingin mencoba konsep yang menunjukkan kebebasan masa muda selama musim semi." Seperti yang telah diketahui oleh fans, sebagian besar dari aktifitas promosi EXO dilaksanakan selama musim panas dan musim dingin.
Album debut pertama mereka, "XOXO", dirilis pada bulan Juni tahun 2013. Pada bulan Desember tahun 2013, EXO memulai promosi lagi dengan album spesial musim dingin mereka, "Miracles In December."
Pola yang sama telah diikuti bahkan sampai tahun 2016 lalu, dengan album "Ex'Act" yang dirilis pada bulan Juni, dan diikuti oleh album spesial musim dingin mereka, "For You." Namun, Chanyeol telah membuktikan bahwa EXO memiliki keinginan untuk melakukan aktifitas promo album dengan musim dan konsep baru lainnya.
Setelah mengetahui keinginan Chanyeol itu, banyak fans yang memberikan dukungan mereka. Beberapa di antaranya mengatakan, "Aku ingin mereka mencoba comeback di semua musim kkkk, tidak, aku hanya bercanda setidaknya mereka harus berjanji untuk melakukan comeback satu tahun sekali," "Jika SM tidak mengabulkannya untuk EXO, aku ingin SM mengabulkan permintaan Chanyeol saat dia merilis album solonya yang aku tidak tahu kapan itu akan terjadi."
Tidak hanya itu saja, dalam acara siaran langsung itu Chanyeol juga memberikan sedikit bocoran tentang persiapan comeback grupnya. "Semua member banyak berpartisipasi dalam pembuatan album ini," katanya. "Itulah kenapa kami memiliki banyak ambisi (untuk album ini). 'Ko Ko Bop' tidak benar-benar memiliki sebuah arti khusus tapi 'ko ko' memiliki getaran yang menyenangkan dan 'bop' artinya 'berdansa' jadi kami menggabungkannya."
Sementara itu, EXO rencananya akan merilis album barunya bertajuk "The War" secara online pada tanggal 18 Juli pukul 18.00 mendatang. Disusul dengan penjualan album fisik yang akan dibuka pada keesokan harinya tanggal 19 Juli.