Bukan Cuma STAR1, Tzuyu dan Sana Twice Juga Ungkap Kesedihan Atas Bubarnya Sistar

Foto: Bukan Cuma STAR1, Tzuyu dan Sana Twice Juga Ungkap Kesedihan  Atas Bubarnya Sistar



Begini penuturan Tzuyu dan Sana tentang kesedihan mereka atas bubarnya Sistar.

Kanal247.com - Minggu, 4 Juni, Tzuyu dan Sana melakukan siarang langsung lewat V Live berjudul "TWICE Sana Tzuyu X LieV". Dalam siaran itu Sana dan Tzuyu menunjukkan lagu apa yang cocok untuk didengarkan saat musim panas.

Ketika tiba waktunya Sana memilih, idol cantik itu memiliki lagu "Loving U" milik Sistar. Sana mengatakan bahwa ketika tiba musim panas saat itu juga menjadi musim bagi Sistar.

Hyorin cs memang terkenal sebagai penyegar musim panas dengan single-single enerjik mereka, yang dijamin membuat seluruh pecinta K-Pop tidak sabar menantinya. Sayangnya, tahun ini seluruh fans Sistar harus merasa sedih.

Pasalnya, girlband idolanya itu memutuskan untuk bubar setelah 7 tahun bersama. Pada saat Tzuyu dan Sana melakukan siaran langsung, saat itu juga Sistar tengah menampilkan pertunjukan terakhir mereka sebelum resmi bubar.



Secara natural percakapan diantara keduanya langsung berkaitan dengan keputusan Sistar untuk bubar. Sana menjelaskan, "Minggu ini juga menjadi minggu terakhir kita promosi, dan kita mendapatkan kesempatan untuk melakukan promosi bersama Sistar. Senang rasanya melihat mereka membawakan lagu-lagu itu secara langsung".

Tzuyu menambahkan, "Fans Sistar pasti merasa sangat sedih, begitu pula denganku. Aku sangat menghormati mereka sebagai senior kamu. Tzuyu sangat berterima kasih dengan aktifitas Sistar yang berlangsung selama 7 tahun belakangan ini.

"Aku yakin kami akan menjadi sehebat Sistar nantinya", pungkas Tzuyu. Apa kalian juga merasa sedih karena keputusan Sistar untuk bubar?

Sementara itu, Twice dan Sistar sama-sama mendapatkan nasib malang dalam pra-pemilihan "M!Countdown" minggu lalu. Dua girlband itu tidak dimasukan Mnet ke dalam proses voting untuk chart musiknya.

Netter kemudian membanjiri Mnet dengan kritik pedas, karena tidak menyertakan dua grup idolanya itu. Baru beberapa jam dirilis, "Lonely" berhasil membuat Sistar menerima "all-kill", single itu menduduki posisi pertama dan mendominasi di banyak chart musik. Tidak hanya Sistar, Twice juga diharapkan bisa memenangkan piala "M!Countdown".

Meski dinilai sebagai pesaing kuat oleh musisi lainnya, kedua grup itu ternyata tidak termasuk dalam nominasi awal untuk "M!Countdown" minggu lalu. Apa kalian juga sependapat bahwa Twice dan Sistar berhak mendapatkan kemengan untuk single mereka?

Komentar Anda

Rekomendasi Artikel