'Tekan' Aurel Agar Miliki Banyak Anak, Komnas Perempuan Sebut Ayah Atta Lakukan Kekerasan Seksual

Foto: 'Tekan' Aurel Agar Miliki Banyak Anak, Komnas Perempuan Sebut Ayah Atta Lakukan Kekerasan Seksual Instagram



Ayah Atta Halilintar sempat sebutkan secara blak-blakan pada Aurel Hermansyah agar memiliki banyak keturunan dengan sang putra. Mendengar hal itu, Komnas Perempuan sampai buka suara ikut berikan 'peringatan' singgung soal kekerasan seksual.

Kanal247.com - tak mem

Jelang kelahiran putra pertama Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar, keluarga mereka justru ditempa hal kurang menyenangkan. Pasalnya, ayah Atta, Halilintar Anofial Asmid ucapkan sesuatu yang cukup sensitif hingga akhirnya jadi kontroversi.

Dalam sebuah momen saat Anofial Asmid video call dengan Aurel dan Atta, ia meminta dengan sangat pada menantunya agar melahirkan secara normal. Menurut pandangannya, jika nantinya Aurel lahiran secara caesar maka tak akan bisa memiliki banyak anak.

Pernyataan Anofial Asmid itu kemudian mengundang banyak pihak untuk bersuara, termasuk Komnas Perempuan. Komisaris dari Komnas Perempuan, Retty Ratnawati mengatakan bahwa pernyataan Anofial Asmid merupakan salah satu bentuk pemaksaan kehamilan dalam 15 jenis kekerasan seksual.

"Ini adalah salah satu contoh dari pemaksaan kehamilan kalau mau dibilang seperti itu. Ini salah satu dari 15 jenis kekerasan seksual,” ujar Retty Ratnawati dalam sebuah kesempatan.

Lebih lanjut, Retty menjelaskan bahwa meski termasuk dalam 15 jenis kekerasan seksual tetapi belum ada sanksi hukumnya. Hanya saja hal itu tetap harus diperhatikan, mengingat pernyataan tersebut melangar UUD 1945 tentang hak bebas dari ancaman.

"Kemudian kalau ada pertanyaan apakah pernyataan ini ada sanksinya? Sebenarnya sih kalau sanksi pidana sih tidak ada. Yang harus diperhatikan bahwa ini melanggar Undang-Undang Dasar 1945 tentang hak bebas dari ancaman," jelasnya lagi.

Retty juga menambahkan bahwa seharusnya yang menjadi fokus utama dari seorang ibu yang tengah hamil yakni kesehatan dari sang ibu. Dibandingkan harus berikan "tekanan" memiliki banyak keturunan.

Sementara itu, Atta sendiri sempat berikan penegasan bahwa apapun cara melahirkannya yang terpenting adalah kesehatan ibu dan calon bayinya. Atta berikan kebebasan akan hal tersebut, semua ia serahkan pada kondisi Aurel ke depannya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel