Faisal 'Tertawa' Tanggapi Kelakuan Doddy Sudrajat Soal Pindahkan Makam Vanessa Angel

Foto: Faisal 'Tertawa' Tanggapi Kelakuan Doddy Sudrajat Soal Pindahkan Makam Vanessa Angel Instagram



Doddy Sudrajat sudah koar-koar memperoleh izin untuk memindahkan makam Vanessa Angel, namun hal itu dibantah oleh pihak TPU. Faisal pun hanya bisa tertawa.

Kanal247.com - Doddy Sudrajat mengungkapkan bahwa ia ingin memindahkan makam sang putri, Vanessa Angel. Bahkan, keputusan Doddy untuk memindahkan makam Vanessa sudah bulat. Doddy pun mengklaim sudah mengantongi perizinan terkait pemindahan makam Vanessa Angel.

Keputusan Doddy untuk memindahkan makam itu lantaran ingin mengabulkan salah satu wasiat Vanessa Angel. Nantinya, Vanessa Angel akan dikebumikan di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat dengan mendiang ibunya.

Meski begitu, pihak TPU Karet Bivak menepis kabar bahwa Doddy sudah melakukan perizinan. Petugas administrasi TPU menegaskan bahwa pihaknya belum menerima berkas-berkas pemindahan makam dari Doddy Sudrajat.

Menanggapi hal ini, mertua Vanessa, Faisal hanya bisa tertawa. Faisal aslinya menentang rencana sang besan untuk memindahkan makam Vanessa. Namun, Faisal tak akan melawan hukum terkait pemindahan makam tersebut.

"Kalau memang sesuai dengan hukum yang berlaku dan norma-norma agama, kami tidak bisa pertahankan, ya silahkan," ungkap Faisal dalam kanal YouTube Intens Investigasi, Selasa (8/2).

"Kalau menabrak rambu-rambu hukum, ya kami tentu akan menabrak rambu-rambu juga untuk mempertahankannya," sambung Faisal.

Faisal pun berkomitmen akan mempertahankan makam Vanessa Angel tanpa melanggar aturan hukum yang berlaku. "Menabrak hukum itu artinya kita coba umpamanya solusi-solusi lain dengan orang pemakaman, kita main langgar hukum itu enggak. Cara-caranya itu kita halangi lah," kata Faisal.

Di sisi lain, Faisal meyakini bahwa rencana Doddy Sudrajat kemungkinan besar tak akan bisa terealisasi. Menurut Faisal, ada hukum tentang pemindahan makam tersebut.

"Orang makam tentu tahu dengan hukum dan aturan mainnya. Hukum-hukum yang ada di DKI dan pemakaman kan ada petunjuknya. Bagaimana cara memindahkan makam, berapa lamanya bisa dipindahkan," pungkas Faisal. "Saya rasa, aturan itu gak gampang ditabrak. Tapi kita kan gak tahu persis."

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel