Lay EXO Sempat Pastikan Ini usai Dikabarkan Tak Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment

Foto: Lay EXO Sempat Pastikan Ini usai Dikabarkan Tak Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment Instagram



Media Tiongkok melaporkan bahwa Lay EXO disebut tidak akan memperpanjang kontrak dengan SM Entertainment yang akan berakhir tahun ini, ia sempat mengungkapkan hal ini.

Kanal247.com - Baru-baru ini, laporan dari media Tiongkok membahas mengenai kontrak Lay EXO dengan SM Entertainment. Kontrak eksklusif Lay dengan SM Entertainment dikabarkan akan berakhir tahun ini.

Media Tiongkok tersebut mengungkapkan bahwa Lay disebut memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak dengan SM Entertainment. Meski begitu, pernyataan ini masih belum dapat dipastikan secara jelas mengingat pihak Lay atau SM Entertainment belum memberikan pernyataan secara jelas.

SM Entertainment sendiri termasuk salah satu agensi ternama yang diketahui cukup tertutup mengenai kontrak eksklusif artis di bawah naungan mereka. Sehingga, kan sulit diketahui secara jelas mengenai kontrak eksklusif Lay sampai resmi dikonfirmasi.

Lay sendiri diketahui saat ini lebih fokus menjalankan karier solonya Tiongkok sebagai penyanyi dan aktor. Meski begitu pada comeback EXO terakhir dengan lagu "Don't Fight The Feeling", Lay ikut bergabung meski secara virtual melalui Tiongkok.

Kontrak eksklusif Lay dengan SM Entertainment ini tentu membuat khawatir para penggemar. Tidak jarang penggemar takut Lay memutuskan untuk meninggalkan EXO seperti 3 mantan anggota Tiongkok lainnya yakni Kris, Luhan, dan Tao.

Meski begitu, Lay sempat mengungkapkan bahwa ia sama sekali tidak berpikir untuk meninggalkan EXO. Lay bahkan mengungkapkan hal yang terpenting adalah EXO.

"Saya selalu mengatakan ini, tetapi saya pikir Anda tidak akan pernah melupakan esensi dari siapa Anda. Prioritas utama saya adalah menjadi penyanyi dan EXO," ungkap Lay pada wawancara sebelumnya.

Lay pun juga kerap menunjukkan rasa rindunya kepada anggota EXO melalui media sosial. Tidak jarang Lay menunjukkan perhatian dan dukungannya terhadap 8 anggota EXO lainnya.

Sementara itu, EXO diketahui resmi debut pada 2012 lalu dengan 2 sub unit yakni EXO-K dan EXO-M pada awal debut. Lalu, EXO lebih sering melakukan promosi dengan anggota lengkap setelahnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel