Junho 2PM Disebut Miliki Bayaran Fantastis Efek 'The Red Sleeve', Bakal Setara Aktor Papan Atas!

Foto: Junho 2PM Disebut Miliki Bayaran Fantastis Efek 'The Red Sleeve', Bakal Setara Aktor Papan Atas! Instagram



Junho 2PM dikabarkan memiliki honor tinggi berkat kesuksesan drama 'The Red Sleeve' dan dinilai semakin membuktikan bahwa ia adalah aktor dengan kemampuan memukau.

Kanal247.com - Kepopuleran Junho 2PM saat ini diketahui semakin meroket berkat membintangi drama MBC "The Red Sleeve". Junho berhasil mendapatkan banyak cinta karena berperan sebagai Yi San dalam drama era sejarah tersebut.

Akting memukau Junho pun sukses mencuri perhatian. Tidak sedikit yang terkesima dengan kemampuannya yang dinilai tak kalah seperti aktor papan atas meski seorang idol. Pasalnya, banyak anggapan bahwa idol K-Pop tidak memiliki akting yang baik.

Seseorang di salah satu rumah produksi membocorkan bahwa sejak dulu Junho telah diincar dalam berbagai proyek karena kemampuan aktingnya menggugah banyak orang. Berkat kepopuleran "The Red Sleeve", Junho bahkan disebut akan semakin layak menyandang status sebagai aktor "kelas A".

"Lee Junho dari dulu memang sudah terkenal punya akting bagus dan terus di-casting sebagai pemeran utama, dan dengan suksesnya 'The Red Sleeve' semakin mengukuhkan namanya sebagai bintang kelas A," ungkap sumber dari rumah produksi.

Junho disebut akan sama seperti Kang Ha Neul yang langsung meroket usai sukses membintagi "When the Camellia Blooms". Akan banyak pihak yang berusaha mengajaknya bekerja sama.

"Contoh kasus terbarunya adalah Kang Ha Neul pasca 'When the Camellia Blooms' dimana banyak pihak sangat ingin melakukan casting dengannya," terang sumber tersebut.

Sumber tersebut menyebutkan bahwa sudah pasti bahwa honor yang diterima Junho akan sangat tinggi setelah "The Red Sleeve". Meski tidak bisa disebarkan, kemungkinan honor Lee Junho bisa naik hingga 100 juta won per episode (sekitar 1,2 miliar rupiah).

Bayaran hingga 100 juta won ini diketahui sangat sulit didapatkan oleh seorang aktor kecuali termasuk "kelas A" atau papan atas. Bayaran fantastis ini tentu sangat sebanding dengan kemampuan Junho mengekspresikan karakternya yang epik.

"Bayaran Lee Junho akan meningkat pesat. Besaran nominal tepatnya tidak bisa diungkapkan, tapi bayarannya untuk per episode akan mengalami loncatan dari bayarannya yang sekarang. Kemungkinan bisa naik 100 juta per episode," jelas sumber.

Sementara itu, saat ini Junho memutuskan untuk tidak langsung memilih proyek baru usai "The Red Sleeve". Ia ingin fokus menggelar jumpa penggemar pada akhir bulan ini.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel