Interaksi Idol Cowok-Cewek Langka, Umji VIVIZ Santai Beber Interaksi Kocak Geng 98 Line
Umji VIVIZ membeberkan mengenai interaksi kocak dari para anggota geng K-Pop 98 Line di grup percakapan yang berisikan idol perempuan dan laki-laki baru-baru ini.
Kanal247.com - Interaksi para idol K-Pop berbeda grup memang selalu mendapatkan sorotan penggemar. Pasalnya, sangat jarang para idol menunjukkan kedekatan mereka di depan kamera.
Meski begitu, diketahui masih banyak idol yang kerap menunjukkan kedekatan mereka. Bahkan, ada yang sampai memiliki geng yang cukup populer di kalangan penggemar.
Geng 98 Line, yang berisikan idol-idol kelahiran tahun 1998 menjadi salah satu paling disorot. Geng tersebut berisikan Moonbin ASTRO, Seungkwan SEVENTEEN, Umji dan SinB VIVIZ, Lee Suji, dan Ungjae eks IMFACT.
Baru-baru ini, Umji sukses membuat para penggemar gemas lantaran membagikan interaksi kocak geng 98 di grup percakapan mereka. Grup percakapan tersebut diberi nama "9878" dengan emoji bintang, kerbau, dan sapi.
Umji tampak iseng mengucapkan rasa sayang terhadap anggota geng 98 Line. Ia lalu meminta penggemar menebak mengenai sosok yang justru menyebutnya mabuk karena mengucapkan rasa sayangnya.
"Semua aku cinta kamuuuuuuuuu," seru Umji. "Kamu kenapa?" balas seseorang dan justru direspons Umji dengan stiker "aku cinta kamu". "Kalian adalah teman-teman terkeren," kata Umji. "Kamu mabuk;" seru seseorang.
"Kekekekeke di percakapan grup kemarin, coba tebak; siapa itu? Menurut kalian siapa dia? Kenapa banyak yang bilang itu Bin (Moonbin) kekekekeke bukan, bukan Bin. Dia mengirimiku emotikon beruang yang aneh," cerita Umji ke penggemar.
Umji kemudian mengungkapkan bahwa sosok yang justru mengejeknya adalah Seungkwan. Umji kemudian kembali menunjukkan interaksi manis geng 98 Line kepada penggemar.
Umji juga menunjukkan interaksi geng 98 Line ketika tahun baru. Mereka saling memberikan doa manis kepada masing-masing. Seungkwan bahkan meminta alamat rumah anggota untuk mengirimkan jeruk di tahun baru.
"Itu benar, bobBoo (Seungkwan). Tidak, semuanya. Di hari tahun baru, dengan cara yang sangat hangat. 'mari lebih bersyukur. aku mencintaimu' seperti itu. aku rasa aku sedikit malu karena tiba-tiba begitu. lainnya? kekekekekeke kita semua mengirimkan banyak emotikon hati," ucap Umji.