Ahn Hyo Seop Rekomendasi Lensa Dipakai V BTS Hingga Ngarep 'Red Sky' Miliki Ending Beda, Kenapa?
Ahn Hyo Seop membahas mengenai susahnya mengenakan kontak lensa demi perannya di drama 'Lovers of The Red Sky' yang mendapatkan kesuksesan dan mengaku menginginkan ending berbeda.
Kanal247.com - Pada Agustus hingga Oktober lalu, diketahui drama SBS "Lovers of The Red Sky" sukses mendapatkan sorotan. Drama ini diketahui dibintangi oleh Ahn Hyo Seop, Kim Yoo Jung, dan Gong Myung.
Pada wawancara baru bersama dengan Viki dan Soompi, Ahn Hyo Seop menceritakan mengenai momen syuting drama "Lovers of The Red Sky". Ahn Hyo Seop mengungkapkan mengenai kesulitannya mengenai lensa kontak merah selama syuting.
Ahn Hyo Seop menyebutkan harus sering pergi ke rumah sakit karena mengenakan lensa karena tidak cocok dengan matanya. Ahn Hyo Seop kemudian memberikan saran untuk mengenakan lensa kontak seperti yang dikenakan V BTS karena tampak alami.
"Mengenakan lensa itu cukup sulit. Mereka tidak cocok dengan mata saya, jadi saya pergi ke rumah sakit dari waktu ke waktu. Saya direkomendasikan lensa yang dipakai V BTS karena terlihat paling alami, jadi saya memakainya. Mata merah Ha Ram adalah aspek yang sangat penting, jadi saya senang mereka ditampilkan dengan baik dalam drama," ungkap Ahn Hyo Seop.
Aktor tampan itu juga mengungkapkan mengenai caranya berakting sebagai Ha Ram di "Lovers of The Red Sky" yang dinilai sangat sukses memerankan karakter buta. "Saya berharap akting saya bisa meyakinkan banyak orang. Meskipun Ha Ram tidak bisa melihat, dia harus terlihat normal karena dia melakukan semuanya dengan terampil. Saya banyak berpikir tentang pandangan saya. Saya percaya ada kekuatan yang datang dari mata, tetapi itu sulit karena saya tidak seharusnya menatap mata lawan main saya," kata Ahn Hyo Seop.
Menariknya, Ahn Hyo Seop ternyata mengharapkan akhir yang berbeda dari "Lovers of The Red Sky". Ahn Hyo Seop menyebutkan bahwa seperti Hong Chun Gi (Kim Yoo Jung) tampaknya justru akan lebih bahagia bersama dengan Pangeran Yangmyung (Gong Myung), sang second lead. Namun, Ahn Hyo Seop senang karena "Lovers of The Red Sky" tetap berakhir bahagia meski Hong Chun Gi dan Ha Ram bersama.
"Sebelum episode terakhir terungkap, saya berpikir, 'Jika cinta dengan Ha Ram menyakiti Hong Chun Gi seperti ini, bukankah lebih baik dia melepaskannya? Tidak bisakah Pangeran Yangmyung membuatnya lebih bahagia?' Namun, saya juga senang melihat keduanya memiliki kesimpulan yang sangat bahagia," ungkap Ahn Hyo Seop.
Sementara itu, Ahn Hyo Seop sendiri saat ini tengah syuting proyek selanjutnya yakni "The Office Blind Date" yang akan tayang di 2022 mendatang. Pada drama ini, Ahn Hyo Seop beradu akting dengan Kim Sejeong.