Akting Sejak 2015
Won Jin Ah memerankan sosok pengurus bagian hospitality hotel bernama Lee Young dalam film 'Happy New Year'. Ia terlibat romansa yang rumit dan penuh emosional bersama Lee Dong-wook.
Won Jin Ah berkiprah di dunia akting sejak tahun 2015. Ia muncul di serangkaian film, seperti "Catchball", "The Chosen: Forbidden Cave", "Secondhand, Paul" dan "Now Playing". Namanya kian dikenal luas usai bermain di "Rain or Shine" dan drama "Life".