V BTS Pakai Outfit 'Squid Game' Disoroti Netflix, Diincar Jadi Aktor?

Foto: V BTS Pakai Outfit 'Squid Game' Disoroti Netflix, Diincar Jadi Aktor?



V BTS sempat menghebohkan penggemar di seluruh dunia karena tampil dengan outfit penjaga di serial 'Squid Game' sampai mendapatkan sorotan dari akun media sosial resmi Netflix.

Kanal247.com - BTS diketahui baru saja menyelesaikan konser offline pertama mereka setelah 2 tahun lamanya di Los Angeles, Amerika Serikat. Konser ini sukses menggemparkan penggemar di seluruh dunia, bahkan banyak publik luar negeri yang rela berangkat ke Los Angeles demi BTS.

BTS pun memberikan sederet kejutan kepada penggemar selama konser tersebut. Salah satu yang sukses menghebohkan adalah V yang tampil dengan outfit penjaga permainan di serial original Netflix "Squid Game".

Penampilan V ini tentu langsung mendapatkan sorotan penuh para penggemar. Hal tidak disangka, akun Twitter resmi Netflix bahkan memberikan respons terkait dengan potret V dengan meniru penjaga permainan "Squid Game" tersebut.

Netflix memberikan antusiasme yang sama besarnya dengan para penggemar. Mereka bahkan mengungkapkan mengharapkan untuk kolaborasi "Squid Game" dan BTS.

Netflix bahas V BTS

Sumber: Twitter

"Sementara V seharusnya tidak pernah benar-benar memakai topeng, aku hidup untuk mashup BTS x Squid Game," seru Netflix yang sukses membuat para penggemar heboh.

Para penggemar sontak langsung mengharapkan bahwa Netflix benar-benar akan membuat kolaborasi bersama dengan BTS. Tak sedikit yang langsung mengharapkan bahwa Netflix harus memberikan tawaran kepada V untuk membintangi serialnya.

Comeback V sebagai aktor memang menjadi hal yang paling dinanti-nantikan penggemar sejak bertahun-tahun. V diketahui pernah menunjukkan kemampuan aktingnya melalui drama populer "Hwarang: The Poet Warrior Youth" di 2016 lalu.

Idol tampan kelahiran tahun 1995 itu sendiri dilaporkan telah banyak mendapatkan tawaran untuk kembali membintangi proyek akting namun masih tak kunjung diterima. Media Korea sebelumnya bahkan melaporkan bahwa V adalah aktor paling diharapkan. Ia bahkan disebut ditawari lebih dari 500 juta won (lebih dari 6 miliar rupiah) per episode.

Meski begitu, rumor bayaran V tersebut masih belum dapat dipastikan kebenarannya mengingat HYBE sebagai agensi juga tidak memberikan respons. Pasalnya, hingga saat ini yang terbukti mendapatkan bayaran 500 juta won satu-satunya adalah Kim Soo Hyun untuk membintangi serial "One Ordinary Day" yang tengah tayang.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel