Sederet Pesona Chanyeol EXO Yang Dipilih Jadi Aktor Musikal 'The Meisa’s Song'

Foto: Sederet Pesona Chanyeol EXO Yang Dipilih Jadi Aktor Musikal 'The Meisa’s Song'



Chanyeol EXO yang sedang wamil terpilih menjadi salah satu aktor musikal untuk 'The Meisa’s Song'. Pukau netizen di luar dan dalam panggung, berikut sederet pesona Chanyeol.

Kanal247.com - Chanyeol EXO yang tengah wamil dikabarkan terpilih menjadi salah satu aktor musikal militer "The Meisa's Song: Us under the stars in a desert". Chanyeol dan 31 tentara lain terpilih setelah mengikuti audisi yang dibuka tentara Korea pada Mei lalu. "The Meisa's Song: Us under the stars in a desert" rencananya digelar pada 15 Oktober-27 November.

Chanyeol memang tak henti-hentinya memukau penggemar dengan bakat musiknya baik saat di panggung atau ketika menjalani wamil. Tak heran jika dirinya terpilih menjadi aktor musikal di acara kemiliteran. Selain itu, Chanyeol juga merupakan sosok multitalenta yang ahli menari, menyanyi hingga bermain musik. Berikut sederet potret Chanyeol yang bikin takjub.

1. Tampil Chic Bareng Sehun

Tampil <i>Chic</i> Bareng Sehun
Chanyeol dan Sehun tampil dengan setelan jas super chic dan colorful. Duo idol tampan ini tergabung dalam sub unit EXO-SC. Chanyeol dan Sehun mengenakan busana ini untuk proyek lagu "What a Life".

2. Penyayang

Penyayang
Chanyeol dikenal sebagai idol tampan dan penyayang hewan. Kali ini dia menunjukkan kedekatannya dengan hewan lucu. Idol berusia 28 tahun itu melakukan pemotretan dalam balutan setelan jas dan memeluk seekor anjing. Chanyeol juga memelihara seekor anjing di yang dia beri nama Toben.

3. Ikuti Thanks To Challenge

Ikuti <i>Thanks To Challenge</i>
Chanyeol tak ketinggalan untuk mengikuti tren thanks to challenge. Idol tampan itu didominasikan oleh Oh Jung Se. Chanyeol kemudian mengajak Jung Kyung Ho, Gaeko dan Sehun untuk mengikuti thanks to challenge.

4. Tampil Fierce

Tampil <i>Fierce</i>
Chanyeol tampil super fierce dan garang dalam potret di atas. Pelantun "Overdose" itu mengenakan busana monokrom serta dandanan yang eye catching. Chanyeol mengecat rambutnya dengan warna merah jambu.

5. Penampakan Dengan Poni Dan Tanpa Poni

Penampakan Dengan Poni Dan Tanpa Poni
Chanyeol mengunggah dua potret dengan warna rambut yang sama namun gayanya berbeda. Potret pertama Chanyeol mengenakan setelan jas dengan gaya rambut lembut serta poni. Di potret selanjutnya, bintang drama "So I Married An Anti Fans" itu memilih pamer jidat dan dibalut setelan jas warna hitam. Sama-sama ganteng!

6. Nostalgia Potret Masa Kecil

Nostalgia Potret Masa Kecil
Chanyeol bernostalgia dengan mengunggah potret masa kecil. Dia rupanya memiliki wajah tampan sejak usia dini. Dalam foto jadul itu Chanyeol tengah menaiki kuda-kudaan dan mengenakan baju putih. Seolah sadar kamera, Chanyeol kecil pun langsung menoleh.

7. Jago Main Gitar

Jago Main Gitar
Chanyeol adalah idol multitalenta. Tak hanya memiliki suara merdu, dia juga pandai berakting dan memainkan alat musik. Pelantun "Growl" itu kali ini menunjukkan kebolehannya dalam bermain gitar. Dalam potret di atas, Chanyeol terlihat memainkan gitar dengan syahdu.

8. Kece Dengan OOTD Kasual

Kece Dengan OOTD Kasual
Chanyeol selalu on point dengan OOTD apapun. Kali ini idol kelahiran tahun 1992 itu tampil kasual dalam balutan kaos coklat, celana training, dan topi hitam. Chanyeol tengah menikmati waktu dengan bermain pasir di tepi pantai.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel