Kim Min Ju Eks IZ*ONE Gabung DearU Bubble Dinilai Bukti Bukan Anggota Girl Group Baru HYBE

Foto: Kim Min Ju Eks IZ*ONE Gabung DearU Bubble Dinilai Bukti Bukan Anggota Girl Group Baru HYBE Instagram



Kim Min Ju eks IZ*ONE diumumkan menjadi artis yang ikut di DearU bubble dinilai bukti bahwa ia bukan salah satu anggota gril group baru naungan HYBE Labels.

Kanal247.com - Beberapa waktu lalu, memang menghebohkan kabar bahwa HYBE akan segera mendebutkan grup wanita baru. Dua hingga tiga mantan anggota IZ*ONE disebut-sebut pun akan bergabung dalam grup tersebut.

Dua dari mantan anggota IZ*ONE tersebut adalah Miyawaki Sakura dan Kim Chae Won. Satu mantan anggota lain belum terungkap namun Kim Min Ju disebut-sebut yang dikabarkan tengah berdikusi untuk masuk HYBE.

Meski begitu, hingga saat ini HYBE masih belum memberikan konfirmasi terkait dengan anggota resmi untuk grup idol wanita baru tersebut. Sehingga, masih belum dipastikan siapa yang akan debut sebagai grup wanita baru HYBE tersebut.

Baru-baru ini, DearU bubble mengumumkan bahwa Kim Min Ju menjadi artis selanjutnya yang bergabung. DearU bubble atau lebih populer disebut bubble adalah aplikasi yang memungkinkan para penggemar saling berinteraksi dengan artis.

Hal ini sontak memunculkan dugaan bahwa Kim Min Ju bukan anggota baru grup wanita HYBE. Pasalnya, artis di bawah naungan HYBE menggunakan Weverse bukan bubble. bubble sendiri biasanya digunakan oleh artis di bawah naungan SM Entertainment, JYP Entertainment, dan ada juga dari agensi lain.

Banyak yang menduga bahwa Kim Min Ju memutuskan untuk berkarier sebagai aktris saat ini. Namun, hal tersebut masih belum diketahui secara pasti.

"Jadi sepertinya dia bukan di HYBE," ujar salah seorang Knetz. "Aku sangat senang Min Ju memilih akting dan tidak pergi ke HYBE," kata lainnya. "Apakah ini benar-benar berarti dia tidak akan HYBE?" ucap lainnya.

"Aku pikir dia membuat keputusan yang tepat karena HYBE pilih-pilih tentang akting artis mereka," seru lainnya. "Ah, aku sedikit sedih dia tidak akan berada di girl grup lagi TT," aku lainnya. "Kurasa dia benar-benar memutuskan untuk tidak pergi ke HYBE? Aku juga ingin melihatnya lebih berakting," terang lainnya.

Sementara itu, grup wanita baru HYBE sendiri akan berkolaborasi dengan Source Music yang telah mereka akuisisi di 2019. Grup ini dirumorkan akan debut di kuartal keempat tahun 2021 atau antara bulan Oktober hingga Desember.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel