Janji Inul Daratista Ajak 65 Orang Umrah Bareng Terhalang Pandemi

Foto: Janji Inul Daratista Ajak 65 Orang Umrah Bareng Terhalang Pandemi Instagram



Pedangdut senior ini berharap musim pandemi segera berakhir sehingga Mekkah bisa dibuka kembali untuk umum, dimana Inul juga ingin mengajak umrah para penggemarnya bersama.

Kanal247.com - Musim pandemi yang belum juga selesai menjadi kesedihan tersendiri bagi Inul Daratista. Di akun Instagram pribadinya baru-baru ini, Inul Daratista mengunggah sebuah postingan mengenai harapannya akan masa berakhirnya pandemi.

Dalam postingan tersebut, Inul Daratista mengenakan mukena dengan Al Quran yang ada didepannya. Di bagian caption, Inul Daratista mengungkapkan harapannya agar masa pandemi segera selesai.

Bukan tanpa sebab. Inul Daratista berharap pandemi segera selesai sehingga dia bisa menunaikan janji untuk mengajak para penggemarnya menjalankan umrah bersama. Oleh karena itu dia berharap Mekkah bisa segera dibuka lagi agar umat Muslim bisa beribadah.

"Semoga tahun depan makkah bisa dibuka utk umum," tulis Inul Daratista. "Saya Msh punya janji berangkatin umrah 65 org yg kemaren sdh sy daftarkan dan sempat ke pending," tulis Inul Daratista lagi.

Dalam postingan itu, Inul Daratista juga meminta maaf karena dia tidak bisa menggantinya dengan uang karena mereka telah didaftarkan umrah. Oleh karena itu dia pun memohon maklum dan meminta maaf sekali lagi.

"Dan sy minta maaf yg sebesar besarnya Tdk bisa sy ganti dgn uang krn biaya umrah sdh beres smua tinggal berangkat saja," pungkas Inul Daratista. "Semoga ALLAH SWT menyelesaikan pandemi ini aamin. Saya minta maaf krn kondisi blom bagus tdk berani melepas calon jamaah."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel