Laporkan Hater, Ayu Ting Ting Malah Tak Bisa Penuhi Panggilan Polisi Karena Alasan Ini

Foto: Laporkan Hater, Ayu Ting Ting Malah Tak Bisa Penuhi Panggilan Polisi Karena Alasan Ini Instagram



Ayu Ting Ting memutuskan untuk melaporkan Kartika Damayanti ke polisi usai menghina dirinya dan keluarga. Namun, Ayu justru tak memenuhi panggilan polisi hingga harus ditunda.

Kanal247.com - Ayu Ting Ting akhirnya memutuskan untuk melaporkan pemilik akun @gundik_empang, Kartika Damayanti atau KD ke polisi. Diketahui, akun itu digunakan Kartika untuk mem-bully Ayu Ting Ting dan keluarganya.

Pihak kepolisian Polda Metro Jaya pun terus memproses laporan Ayu Ting Ting terkait kasus tersebut. Polisi bahkan sudah mengundang Ayu untuk menjalani agenda klarifikasi terkait laporan terhadap Kartika Damayanti pada Kamis (26/8) kemarin.

Namun ternyata, agenda itu ditunda hingga Selasa depan. Hal ini disampaikan oleh kuasa hukum Ayu Ting Ting, Minola Sebayang.

"Kita tunda minggu depan, Selasa," ungkap Minola Sebayang saat dihubungi awak media pada Kamis (26/8) kemarin.

Minola Sebayang lantas mengungkapkan alasan mengapa Ayu Ting Ting berhalangan hadir. Minola mengungkapkan bahwa agenda itu berbenturan dengan kegiatan Ayu yang lain. "Berhalangan karena ada kegiatan lain," pungkas Minola Sebayang.

Sebelumnya, Kartika Damayanti sendiri sudah membuat video permintaan maaf kepada Ayu Ting Ting. Ia pun berjanji tak akan melakukan tindakan kurang sopan itu lagi.

"Hai semua, sebelumnya saya mau minta maaf," ungkap Kartika Damayanti dalam video permintaan maafnya. "Saya Kartika Damayanti dari akun @gundik_empang, saya mau minta maaf kepada Ayu Ting Ting dan keluarganya."

"Setelah ini saya berjanji tidak akan membuat akun haters lagi dan tidak akan berkomentar negatif tentang Ayu Ting Ting di mana pun lapak akun Instagram gosip lainnya," sambung Kartika Damayanti."

Ayu sendiri mengaku sudah memaafkan Kartika Damayanti. Namun, ia merasa wajib membela anaknya yang juga menjadi bahan bully oleh Kartika Damayanti.

"Bagaimanapun, Ayu wajib bela anak Ayu, keluarga Ayu," ucap Ayu Ting Ting dalam program acara "Brownis". "Bukan berarti Ayu artis, kalian bisa hujat terus-terusan, apalagi ini anak."

Ibu satu anak ini kemudian berharap agar proses hukum ini bisa menjadi pembelajaran bagi Kartika dan masyarakat pada umumnya. Hal ini agar ke depannya netizen bisa lebih berhati-hati dalam menggunakan media sosial.

"Jangan menggunakan media sosial seenaknya, mencaci orang. Apalagi Bilqis kan bukan artis," tutup Ayu Ting Ting. "Ayah ibu Ayu juga kan bukan artis. Kalau Ayu, mungkin sudah biasa (dihujat), tapi kenapa jadi sampai ke anak, ke keluarga? Ini yang buat Ayu enggak bisa (tinggal diam)."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel