Kartika Putri Ogah Disalahkan Soal Penangkapan Paksa Richard Lee

Foto:   Kartika Putri Ogah Disalahkan Soal Penangkapan Paksa Richard Lee Instagram



Melalui akun Instragram pribadinya, Kartika Putri mengunggah tentang postingan yang berisikan video penjelasan dari pihak Polda Metro Jaya yang diwakili oleh Yusri Yunus tentang penangkapan Richard Lee.

Kanal247.com - Seperti yang diberitakan sebelumnya, dr Richard Lee ditangkap polisi di rumahnya sendiri di Palembang, Sumatra Selatan, Rabu (11/8). Penangkapan itu diwarnai jeritan sang istri, Reni Effendi yang histeris ketika suaminya ditangkap secara paksa.

Alhasil dalam waktu singkat, nama Kartika Putri banyak dihujat oleh netter. Hujatan itu bahkan sampai menjadi trending topik, dan akhirnya sampai di telinga Kartika Putri sendiri. Tidak ingin banyak yang terprovokasi dengan pemberitaan, Kartika Putri berusaha menenangkan masyarakat.

Melalui akun Instagram pribadinya, Kamis, 12 Agustus, Kartika Putri menyampaikan pernyataan tertulis di Insta Story tanpa menyebut gamblang nama Richard Lee atau Reni Effendi. Dia meminta agar semua orang tidak ikut campur dan memberikan komentar yang belum tentu benar dan sesuai dengan apa yang sebenarnya terjadi.

Tidak hanya itu saja. Kartika Putri juga mengunggah sebuah postingan tentang penjelasan dari pihak Polda Metro Jaya yang diwakili oleh Yusri Yunus tentang alasan penangkapan paksa Richard Lee.

"Tabayyun dulu yuk semua.. jangan mudah termakan hoax. Sukses dan sehat selalu @poldametrojaya @siberpoldametrojaya Terimakasih klarifikasinya Bapak Kombes. Pol. Drs. Yusri Yunus, Bapak Kombes. Pol. Auliansyah Lubis, S.I.K.,M.H , Bapak AKP Rovan Richard Mahenu, Bpk AKP Charles dan Tim. Bersama @polisi_indonesia Tegakkan Kebenaran dan Keadilan dengan sejujur jujurnya… Bismillah Amanah..," tulis Kartika Putri di bagian caption.

Dalam waktu singkat, unggahan itu banyak dikomentari oleh netter. Tidak sedikit netter yang mendukung Kartika Putri untuk tetap bersemangat. Namun sebagian lagi justru kontra dengan Kartika Putri.

"Si dokter itu bagus kalo mengedukasi krim2 mana yg bahaya atau gk, tapi dia disini salahnya mencemarkan nama baik orang. Bisa kali edukasi tanpa jelek2in orang, kan gk baik," komentar intansurulla***. "Gk tau siapa yg bnar dan salah, ntar di ahirat dosanya di tanggung masing2," komentar ameliaistiqa***. "Sabar karput,,,, biarlah opini org diluar sana pd menghujatmu, tp ttp kebenaran hanya Allah yg tau,dan semua fitnah bakal dipertnggung jwabkn sm mereka2 pd ud jlek2in kmu. Semoga kita bisa jd lebih baik lagi ya," komentar asrhomeinteriorlam***.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel