Song Joong Ki Tak Pungut Bayaran Promosikan Acara Festival untuk Disabilitas Auto Buat Terharu

Foto: Song Joong Ki Tak Pungut Bayaran Promosikan Acara Festival untuk Disabilitas Auto Buat Terharu INSTAGRAM



Kemurahan hati Song Joong Ki kembali terungkap ketika seorang relawan dari acara festival 'Korea International Accessible Dance Festival' membagikan kisah pribadinya mengenai perilaku terpuji sang aktor.

Kanal247.com - Kebaikan hati yang ditunjukkan oleh Song Joong Ki kembali terungkap. Baru-baru ini sang aktor secara sukarela mempromosikan sebuah festival tari yang tidak terlalu terkenal untuk penyandang disabilitas.

Pada Senin (2/8), seorang relawan dari "Korea International Accessible Dance Festival" (KIADA) membagikan kisahnya yang mengharukan tentang Song Joong Ki di komunitas online. Relawan tersebut menceritakan bagaimana Song Joong Ki dengan sukarela membantu mempromosikan acara tersebut tanpa meminta bayaran sepersen pun.

"Aku seorang sukarelawan untuk acara 'KIADA' selama sekitar tiga tahun. 'KIADA' adalah festival yang memungkinkan anak-anak disabilitas dan orang dewasa untuk mengekspresikan emosi mereka melalui tarian," tulis relawan tersebut.

Ia melanjutkan bahwa acara festival tersebut cukup mengalami kesulitan dana karena tidak mendapatkan sponsor dari perusahaan mana pun. "Meskipun ini festival internasional, tidak banyak orang yang mengetahuinya. Tidak disponsori oleh perusahaan mana pun juga. Karena pandemi COVID-19, semakin sulit untuk mempromosikan festival tahun ini," lanjut relawan tersebut.

Relawan tersebut kemudian menceritakan bahwa keajaiban terjadi secara tidak terduga. "Pada bulan Juli, aku membaca berita bahwa Song Joong Ki isoman di rumah. Aku berhasil mendapatkan alamat emailnya, dan mengirim email kepadanya menanyakan apakah dia dapat merekam video promosi berdurasi 30 detik untuk 'KIADA'," lanjut sang relawan.

Relawan tersebut mengungkapkan perasaan senangnya ketika pihak Song Joong Ki ingin mengetahui tentang festival "KIADA" tersebut. Namun, ia sempat putus asa karena pihak Song Joong Ki belum mengabarinya selama satu bulan lebih.

"Aku tidak mendengar kabar darinya selama sekitar satu bulan setelah itu. Aku juga meminta selebriti lain untuk melakukan video promosi, tetapi aku tidak mendapatkan balasan dari mereka. Kemudian beberapa hari yang lalu, dia mengirimi kami video dirinya yang mempromosikan festival kami," tulis relawan itu.

Tidak bisa dipungkiri jika relawan dan teman-temannya terharu atas kiriman video tersebut. "Kami sangat tersentuh ketika menonton video tersebut. Kami hanya ingin dia menyapa melalui kamera, tetapi dia telah menaruh dalam begitu banyak waktu dan usaha untuk melakukan itu ketika kita tidak bisa membayarnya," ungkap sang relawan.

Sementara itu, perilaku Song Joong Ki menuai banyak pujian dari netizen. Bagaimana tidak, aktor satu ini selalu menjadi sorotan baik dalam kehidupan berkariernya maupun kegiatan beramalnya. Perilaku Song Joong Ki hendaknya juga ditiru oleh selebriti lain karena tidak ada salahnya membahagiakan orang lain meski hanya sederhana.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel